Jam Danyonif PR 502 Kostrad : Netralitas Harga Mati Bagi TNI

  • Whatsapp

“Netralitas harga mutlak bagi TNI” ucap Danyonif Para Raider 502 Kostrad Mayor Inf Roihan Hidayatullah,S.Sos.,MTr (Han) kepada seluruh prajurit Yonif Para Raider 502 dalam jam komandan yang dilaksanakan di asrama Yonif Para Raider 502 Kostrad, Jabung, Malang, Senin (24/9/2018).

Danyonif Para Raider 502 Kostrad mengingatkan jajarannya untuk memegang teguh komitmen netralitas dan jati diri TNI dengan tidak terlibat politik praktis serta tingkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.

” Saya menekankan sekali lagi kepada seluruh prajurit netralitas adalah harga mati bagi kita. Tidak ada satu prajuritpun yang mengikuti kampanye atau memberikan bantuan kepada salah satu pasangan calon, serta dalam pelaksanaanya nanti memilih salah satu pasangan calon. Tugas kita sebagai prajurit adalah menjamin kelancaran, keamanan, dan kesuksesan pilkada serentak 2018 maupun tahapan Pemilu 2019″.

Danyonif Para Raider 502 Kostrad juga menyampaikan kepada prajurit yang telah berkeluarga. Biarkan istri rekan – rekan prajurit memilih sesuai dengan hak pilih mereka masing – masing. “Kita sebagai prajurit dilarang keras untuk memberikan arahan atau mempengaruhi dalam pelaksaaan hak pilih tersebut,” pesan Danyonif Para Raider 502 Kostrad.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *