JAKARTA, Beritalima.com-
Menjelang pemilihan Kepala Daerah Provinsi DKI Jakarta tahun 2017 mendatang Polres Metro Jakarta Utara melaksanakan pelatihan simulasi gladi posko sistem pengamanan kota (SISPAMKOTA) dalam rangka Pelatihan Pra Operasi Mantap Praja Jaya 2017 yang dilaksanakan di Plaza Barat Kantor Walikota Jakarta Utara, Rabu (19/10/2016).
Mewakili Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Daniel Tifaona, Wakapolres AKBP Dramayadi. SH dalam pidatonya mengatakan melalui gladi Sispamkota ini merupakan bentuk kesiapan Polres Metro Jakarta Utara dalam melakukan pengamanan Pilkada DKI 2017.
“Sesuai dengan tahapan-tahapan yang telah dipersiapkan harapan kita pemilukada 2017 dapat berlangsung dengan aman,”katanya.
Ia berharap petugas pengamanan selalu siap, cepat dan profisional dalam mengahadapi perlawanan yang mungkin terjadi dalam pemilukada.
“Dengan demikian kita bersama-sama mempunyai tanggung jawab yang besar untuk mengawal pemilukada 2017 yang aman dan kondusif,” ujar AKBP Dramayadi.
Ia mengajak semua pihak pengamanan bahwa kita sudah siap untuk melakukan pengamanan pemilukada, Meski demikian lanjut AKBP Dramayadi, ikuti perkembangan situasi dan jangan mengangap remeh masalah.
“Sekecil apapun informasi harus kita kaji, pelajari dan kita klarifikasi supaya dapat di antisipasi secara dini,”pintanya. (Edi)