Kabar di Medsos Jika Kota Madiun Zona Hitam, Hoax!

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Beberapa hari terakhir, beredar kabar di media sosial (medsos), terutama di WA, jika Kota Madiun dan beberapa kabupaten/kota di Jawa Timur, masuk zona hitam Covid-19.

Khusus untuk Kota Madiun, kabar tersebut langsung diluruskan oleh Kepala Dinas Kominfo Kota Madiun, Subakri, melalui Kabid Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik, R. Juvita Rosa.

Menurutnya, kabar jika Kota Madiun zona hitam, adalah hoax atau tidak benar. “Tidak benar. Yang benar zona orange,” terang R. Juvita Rosa, Selasa 29 Juni 2021, sore.

Sementara itu terkait Covid-19, hari ini di Kota Madiun terdapat 36 kasus baru. Mereka yang hari ini dinyatakan positif Covid-19, berasal dari Kelurahan Rejomulyo 1 orang, Manisrejo 8, Banjarejo 4, Mojorejo 3, Kejuron 1, Pandean 1, Josenan 6, Nambangan Kidul 1, Sogaten 2, Nambangan Lor 4, Patihan 1, Ngegong 1, Kelun 1, dan Kelurahan Manguharjo 2 orang.

Dengan tambahan ini, total di Kota Madiun yang dinyatakan positif Covid-19 selama pandemi sebanyak 3215 orang. Dari jumlah tersebut, sebanyak 2771 telah dinyatakan sembuh.

“Sedangkan 52 orang masih dalam perawatan, 172 orang isolasi mandiri, dan 220 orang meninggal dunia. Untuk yang meninggal dunia bertambah 2 kasus. Yakni kasus nomor 3161 dan 2824, dari jumlah sebelumnya sebanyak 218 orang,” tandasnya.

Disisi lain, hari ini sebanyak 35 orang telah dinyatakan sembuh dari Covid-19. Mereka yakni kasus nomor urut 2818, 2924, 2988, 2989, 2610, 2990, 2728, 2729, 2978, 2980, 3040, 3042, 3043, 3044, 3047, 2912, 2860, 2747, 2752, 2765, 2766, 2767, 2768, 2909, 2889, 2890, 2987, 3045, 3046, 3049, 3011, 3010, 3012, 3013, dan nomor 2956. (Dibyo).

Ket. Foto: R. Juvita Rosa/ist.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait