Kadis Perumged DKI Jakarta Mengaku, Pembangunan Rusunawa Marunda Sudah Tak Ada Masalah

  • Whatsapp

JAKARTA, Beritalima.com-

Soal penyetopan proyek pembangunan Rumah Susun Sederhana (Rusun) Marunda, Kelurahan Marunda, kecamatan Cilincing, Jakarta Utara oleh warga karena sebelum dilakukan pekerjaan tidak ada sosialisasi kepada warga oleh pihak kontraktor kontraktor PT Yaniko Adiperkasa maupun UPT Rusun Marunda dan bahkan proyek tersebut sudah mamakan korban beberapa waktu lalu.

Menanggapi hal itu Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta Ika Lestari Adji mengaku warga sudah memperbolehkan pekerjaan pembangunan Rusun Marunda Blok D, dilanjutkan kembali.

“Sudah tidak ada masalah, warga sudah mengijinkan pengerjaan peoyek pembangunan Rusun dilanjutkan karena proyek tersebut adalah untuk kebutuhan warga juga, yang terkena relokasi,”Kata Ika Lestari Adji kepada Beritalima.com. Senin (13/6/2016).

Sebelumnya dengan adanya pembangunan Rusun Marunda Blok D, dua penghuni rusun menjadi korban yakni DW (32), kaki kanannya patah karena terlindas truk kontainer yang mengangkut alat berat pembangunan rusun. Serta SR (13), siswa SDN 02 Marunda warga RT 9 RW 1 Marunda harus merenggang nyawanya akibat ditabrak truk angkutan berat di jalan akses rusun Marunda.

Namun ketika dimintai tanggapannya mengenai pertanggung jawaban UPT Rusunawa Marunda terhadap ke dua korban Kadis Perumged DKI Jakarta Ika Lestari Adji belum memberi jawaban hingga saat ini. (Edi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *