Kampoeng Kurma, digeruduk Ratusan Pembeli yang Merasa Tertipu

  • Whatsapp
Direktur Utama PT Kampoeng Kurma

Kantor PT Kampoeng Kurma di Tanah Baru, Bogor didatangi ratusan pembeli yang menagih janji Managemen PT Kampoeng Kurma mengenai status lahan kavling dan pengembalian dana mereka.
Ratusan pembeli ini tidak berhasil menemui Arfah Husaifah Arshad selalui Direktur Utama PT Kampoeng Kurma dengan alasan Dirut sedang berada diluar kota, dan hanya ditemui oleh Sari Kurniawati istri Direktur Utama yang mewakili Dirut.

Kampoeng Kurma Group sendiri menjual Kavling seluas 400 – 500 m2 dengan ditanami pohon Kurma sebanyak 5 pohon dan ada juga Kavling Kurma dengan Kolam Lele sebanyak 10 ribu bibit.
Pihak Kampoeng Kurma menjanjikan hasil yang besar dengan pengelolaan dan perawatan pohon oleh Kampoeng Kurma selama 5 tahun dan pembeli akan dapat bagi hasil secara syariah.

Kampoeng Kurma dalam memasarkan Kavlingnya mengundang Ustadz terkenal seperti Syekh Ali Jaber, sehingga banyak yang tertarik untuk membeli kavling ini dengan alasan Kavling Syariah.

Namun ini hanya tinggal janji, Kavling yang dijanjikan ada yang tidak ada, bahkan banyak pembeli yang dipindah pindah kavlingnya, AJB yang dijanjikan setelah PPJB tidak terealisasi.

Saya sendiri sudah mengajukan pengembalian dana (refund) namun belum ada hasilnya, saat ini saya menunggu itikad baik Kampoeng Kurma untuk membayar pengembalian dana saya beserta pembeli yang lain, apabila tidak ada itikad baik dari pihak Kampoeng Kurma maka kami akan melaporkan Kampoeng Kurma ke Polisi dan menempuh proses hukum, tutur Irvan selaku pembeli Kampoeng Kurma yang mewakili pembeli yang mengajukan refund.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *