Kapolres Berdialog Dengan Komisi A DPRD Sergai

  • Whatsapp

Serdang Bedagai, Beritalimacom,- Sinergitas kepolisian dengan wakil rakyat di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) terlihat pada hari Selasa (24/1) siang saat Kapolres Sergai memenuhi undangan DPRD Kabupaten Sergai di ruang rapat DPRD. Kali ini Komisi A DPRD Kabupaten Sergai yang juga membidangi bagian hukum yang berinisiatif mengundang Kapolres Sergai AKBP Eko Suprihanto, SH, Sik MH, untuk berdialog dan sharing berbagai hal terutama masalah penegakan hukum di Kabupaten Sergai.

Kapolres Sergai yang didampingi oleh Kasat Reskrim AKP Agustiawan, Sik dan Kasat Reskoba AKP Ras Maju Tarigan, SH saat ditanya oleh Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Sergai Rasdiaman Damanik, menjelaskan bahwa Polres Sergai selama tahun 2016 telah melakukan penegakan hukum dengan menuntaskan beragam kasus, yang ditangani dengan penyelesaian perkara hingga 61 %, selain itu berbagai kasus-kasus besar seperti pembunuhan berantai oleh komplotan pembunuh gay, penangkapan bajing loncat, pembunuhan WNA asal Malaysia serta terkini pembunuhan di angkot diawal tahun 2017 berhasil diungkap oleh Polres Sergai beserta jajaran.

“Selain itu kegiatan pemberantasan narkoba melalui kegiatan Gerebek Kampung Narkoba (GKN) dan penangkapan beberapa bandar narkoba juga telah dilakukan oleh Sat Res Narkoba dibantu oleh Polsek jajaran,” papar Eko.

Oleh karenanya Kapolres juga berharap ada dukungan dari semua pihak untuk membantu pelaksanaan tugas Polisi dalam memberantas kejahatan di Kabupaten Sergai, salah satunya melalui pemberian informasi terkait para pelaku maupun lokasi-lokasi kejahatan yang terjadi.

“Bahkan untuk memudahkan masyarakat dalam memberikan informasi atau melaporkan suatu kejadian kriminalitas, Polres Sergai sudah membuat aplikasi Sergai PIC yang dapat diunduh melalui playstore pada HP android,” kata Kapolres menjelaskan.

Harapan Kapolres, masyarakat tidak takut lagi memberikan informasi atau melapor akan adanya suatu tindak pidana yang terjadi. Dialog yang penuh keakraban ini juga diisi dengan tanya jawab oleh anggota Komisi A DPRD Sergai yang hadir.

“Seluruh rangkaian kegiatan yang dimulai pada pukul 11.00 Wib berakhir pada pukul 13.30 Wib dengan sesi foto bersama dan makan siang,” terangnya Kapolres Sergai. (sugi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *