KaPolres Halbar Ngopi Bareng Wartawan, Sekaligus Pamit

  • Whatsapp

JAILOLO,beritaLima.com-Kepolisian Resort Halmahera Barat (Polres Halbar) gelar Oke Cofffee atau minum kopi bersama wartawan Halmahera Barat Rabu malam (18/09/2019).

Kegiatan ini juga sebagai agenda perpisahan Kapolres Halbar AKBP Denny Heryanto dengan insan Pers yang bertugas diwilayah Halbar karena Kapolres telah dimutasikan ke Polres Pekanbaru dan akan berangkat pada hari minggu nanti.

saat menjadi pembicara dalam kegiatan oke Coffee tersebut Denny menyatakan bahwa sebagai pucuk pimpinan selama bertugas di wilayah hukum Halmahera Barat ada 43 laporan kasus yang masuk selama tahun 2019 diantaranya kasus kekerasan terhadap anak, Narkoba, Pencabulan, Pemerkosaan, KDRT, Curanmor, korupsi dan lain sebagainya.

Untuk perkembangan kasus narkoba. Kasus ini cukup menyita perhatian dari masyarakat Maluku Utara terutama masyarakat Halbar dan untuk kasus narkoba kita tidak akan main mata. DPO kasus Narkoba yang berinisial F masih dalam tahap pengejaran karena berdasarkan informasi ada yang mengatakan dia berada di Halut jadi sementara ini kita masih kembangkan soal informasi yang didapat.

Dan Denny juga berharap Mudah-mudahan yang menggantikan posisinya sebagai Kapolres Halbar punya kinerja yang lebih baik lagi.

Iya juga berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan kritikan serta masukan yang membangun.

“Karena kalau tidak ada kritikan yang membangun maka tidak ada bahan evaluasi untuk kinerja yang dilakukan, Tuturnya”.(Ay)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *