Kapolres Pamekasan Pimpin Giat Lat Pra Ops Keselamatan Semeru 2021

  • Whatsapp

PAMEKASAN, Beritalima.com| Kepolisian Resort Pamekasan, Madura, Jawa Timur, menggelar Lat Praops Keselamatan Semeru 2021 di Gedung Bhayangkara Polres Pamekasan dalam rangka cipta kondisi menjelang Idul Fitri Tahun 2021 di tengah mewabahnya pandemi coronavirus disease 2019 (Covid-19) dan mendukung Program PPKM di wilayah hukum Polres Pamekasan, Jum’at (9/4/2021) pagi.

Hadir dalam kegiatan itu Kapolres Pamekasan AKBP Apip Ginanjar, didampingi Kabagops Polres Pamekasan Kompol I Komang Yuwandi Sastra,dan para Kabag, Kasat serta anggota Polres Pamekasan.

Dalam arahannya, Kapolres Pamekasan AKBP Apip Ginanjar, menyampaikan, dalam pelaksanaan Ops Keselamatan Semeru 2021 bertujuan pemeliharaan keamanan lalu lintas yang mengedepankan preemtif dan preventif.

“Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait pembatasan berskala besar guna penanggulangan Covid-19,”tuturnya.

Kapolres Pamekasan menambahkan, bahwa menjelang Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1442 H, perlu dilaksanakan cipta kondisi dalam rangka pembatasan pelaksanaan kegiatan mudik pada saat lebaran.

Lanjutnya, mengingat kondisi saat ini para personel juga harus menyiapkan kondisi badan maupun kesehatan supaya selalu dalam keadaan baik dan sehat.

“Semoga dalam pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2021 dapat dilaksanakan dengan baik tanpa ada kendala apapun,” jelasnya.

“Adapun targetnya dalam operasi ini meliputi orang, lokasi dan kegiatan yang mengedepankan preemtif dan preeventif serta gakkum dengan segala prioritas. Sedangkan target khusus kegiatan mendukung program pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19),” terang Kapolres Pamekasan

“Kita perlu meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menjaga kebersihan diri dan lingkungan, sekaligus jaga jarak atau social distancing,” ujarnya.[Red]

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait