Serdang Bedagai, beritalimacom– Setelah sukses mengamankan perayaan Natal 25 Desember 2016 lalu, kini Polres Sergai harus bersiap dalam mengamankan Tahun Baru 2017. Tampak di kota Perbaungan pada hari Sabtu (31/12) sekitar pukul 17.00 WIB, aparat kepolisian dari Polres Sergai bersiap dalam pengamanan malam pergantian tahun 2016 ke tahun 2017 ini.
Sejumlah 150 personel disiapkan dalam pengamanan Malam Tahun Baru 2017. Kapolres Sergai AKBP Eko Suprihanto, SH, Sik, MH langsung memimpin kesiapan personel dalam apel kesiapan yang dilaksanakan di depan Pos Pam Perbaungan, tepatnya di Rumah Makan Simpang Tiga Perbaungan.
Dalam arahannya Kapolres menekankan bahwa keamanan dan ketertibam dalam pergantian tahun menjadi tanggung jawab Polri dalam hal ini Polres Serdang Bedagai untuk mengamankannya.
Kapolres juga menekankan agar konsep pengamanan maximum security terhadap gereja maupun rumah ibadah dan tempat-tempat yang dijadikan peribadatan bagi umat nasrani menjadi target operasi pengamanan, juga oleh personel Polres Sergai.
Selain itu lokasi wisata di pantai cermin yang ada kegiatan ataupun acara-acara dalam memeriahkan malam pergantian tahun dan juga jalur lintas Sumatera harus dapat diwujudkan kelancaran dan kemananan berlalu lintas bagi pengguna jalan.
Setelah pelaksanaan apel dilanjutkan dengan pembagian tugas oleh para Kasatgas Turbinjali Ops Lilin Toba 2016. (sugi)