SERGAI, beritalima.com | Kapolres Serdang Bedagai AKBP R. Simatupang, SH, M.Hum bersilaturahmi dengan Kepala Kantor Kemenag, H. Zulkifli Sitorus MA dan tokoh agama di kantor Kementerian Agama, Kabupaten Serdang Bedagai, Senin sore (27/7/2020).
Turut hadir, Kasat Lantas Polres Sergai, AKP Agung Basuni SH, SIK, Kasat Binmas Polres, AKP Syarippudin, Kasat Intelkam, AKP Bobby Vaski Pranata SIK, dan KTU,H. Saripuddin Daulay, S.Ag. M.Pd.
Dalm pertemuan itu, Kapolres Serdang Bedagai mengimbau kepada Kepala Kantor Kemenag untuk membuat imbauan imbauan tentang protokol kesehatan di setiap tempat tempat ibadah untuk menghadapi Covid 19.
Kemudian, tetap mengimbau kepada setiap Khatib khatib untuk tetap memperhatikan kebersihan tempat ibadah dan menyediakan tempat mencuci tangan dan tetap menjalankan protokol kesehatan saat melaksanakan ibadah sesuai dengan Protokol kesehatan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB)
Dalam melaksanakan ibadah tetap memperhatikan protokol kesehatan untuk menjaga jarak agar terhindar dari penyebaran Covid 19.
Kapolres mengingatkan terkait dengan isu isu sekarang terkait tentang UU HIP agar tidak mudah terprovokasi dengan berita berita Hoax yang saat ini banyak tersebar.
“Kita jangan mudah terhasut dan terprovokasi dengan berita hoax, kita harus bisa menjadi penyejuk bagi kalangan masyarakat,” ujar Kapolres.
Untuk masalah Pilkada, kapolres meminta kepada Kepala kantor Kemenag untuk ikut berpartisipasi kedalamnya untuk meredam ketegangan dan mengantisipasi potensi pelanggaran. (Budi)