BANYUWANGI, beritalima.com – pengecekan pos pengamanan Natal dan tahun Baru terus di lakukan oleh kapolres Banyuwangi bersama komandan Kodim 0825 serta komandan pangkalan angkatan laut Banyuwangi.
Kali ini pengecekan nampak berbeda suasananya, para pimpinan pasukan keamanan yang ada di Banyuwangi tersebut menggunakan motor trail untuk menuju pos pengamanan digital yang ada di ASDP Ketapang.
Menurut kapolres Banyuwangi, AKBP Donny Adityawarman SIK.MSi, menuturkan sengaja menggunakan motor sekaligus untuk cek situasi jalan raya
“Kita sengaja menggunakan motor untuk mengecek keadaan jalan raya dan kita rerus berusaha untuk berdekatan dengan masyarakat, dengan menggunakan motor seperti ini kita sangat terasa dejat dengan masyarakat khususnya pengguna jalan.” Ujar kapolres.
Senada dengan kapolres, Dandim 0825 Banyuwangi, letkol.inf.Ruli Nuryanto juga menyampaikan dengan berkendara roda dua kita terasa dekat dengan masyarakat
“Kita ingin pastikan juga keamanan di jalan selama natal dan Tahun Baru ini secara langsung.”singkatnya dengan di amini komandan pangkalan angkatan laut.
Sementara perjalanan para pucuk pimpinan pasukan keamanan tersebut di kawal langsung oleh kasat lantas polres Banyuwangi, AKP Ris Andrian yudo Nugroho SH.SIK, Dengan menggunakan Motor Gede BM (MOGE) yang tampak paling depan dalam rombongan. (Abi)