KBJ Sukses Gelar Lapak Baca Gratis Perdana

  • Whatsapp

Dalam rangka sosialisasi gemar membaca, Komunitas Baca Japakeh (KBJ) menggelar Baca Gratis di samping Pendopo Wakil Bupati Pidie Jaya (Pijay), Minggu (30/4/2017).
Ketua Koordinator Acara, Saifullah atau yang akrab disapa Pilo Poly mengatakan, acara tersebut diselenggarakan untuk menumbuhkan minat baca masyarakat Pijay.

“Sebenarnya acara baca gratis telah lama ingin dibuat, namun baru hari ini terealisasi,” ujarnya.
Beberapa masyarakat Pijay sangat mengapresiasikan langkah yang diambil KBJ dalam mensosialisasikan “masyarakat galak baca” ini.

“Luar biasa langkah yang diambil pemuda-pemuda ini. Bukunya pun sangat bagus-bagus,” kata Suhardi Raden, salah satu pembaca yang datang dari Kabupaten Pidie.
Sementara itu, ketua Komunitas Baca Japakeh, Iwan Miswar mengungkapkan, buku-buku yang disediakan tersebut terdiri dari berbagai jenis, diantaranya kumpulan cerpen, sejarah, novel, dan jenis-jenis lainnya yang kebanyakan ditulis oleh penulis Aceh.

“Hal tersebut sengaja dilakukan untuk memberikan kesadaran bahwa sudah banyak penulis Aceh yang mengeluarkan karya-karya bertaraf nasional, bahkan banyak juga yang telah dialihbahasakan,” ujarnya.
Selebihnya, ia juga mengatakan, ini adalah pergelaran baca perdana yang digelar KBJ.
“Kedepannya, kita akan menggelar acara Baca Gratis ini setiap Minggu Sore di seputaran Kota Meureudu ini,” tambahnya.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *