Ketua DPC PD Jombang Satukan Visi Dengan Ketua DPC Gerindra

  • Whatsapp

Jombang | beritalima.com – Arah politik Kabupaten Jombang jelang Pemilihan Kepala Daerah, Warsubi Kepala Desa Mojokrapak Kecamatan Tembelang yang notaben Ketua AKD berpeluang maju pada kontestasi politik bulan November 2024 nanti.

Gus Sentot panggilan akrab dari Syarif Hidayatullah yang saat ini masih fokus di DPRD Kabupaten Jombang menerima kunjungan rombongan dari Partai Gerindra Kabupaten Jombang.

Gus Sentot selaku Ketua DPC Partai Demokrat dan Okta Della Bilyta selaku Ketua DPC Partai Gerindra di DPC Partai Demokrat, Jalan WR. Supratman, Kepatihan, Jombang, Senin (22/4/2024). Pada pertemuan itu, memiliki visi misi yang sama menjelang Pemilihan Kepala Daetah di Kabupaten Jombang pada 27 November 2024 nanti.

“Kedua Parpol ini sepakat menyatukan visi misi. Ini perlu digaris bawahi, semuanya sesuai mekanisme DPP partai,” ucap Gus Sentot kepada awak media.

Menurutnya safari DPC Partai Gerindra ke DPC Partai Demokrat ada kesamaan persepsi. Lanjutnya sebagai partai politik, harus menyatukan persepsi. “Bagaimana caranya masyarakat di Jombang bisa sejahtera dan mengawal segala bentuk aspirasinya,” tuturnya.

Masih diungkapkan Gus Sentot, berdoa saja dan mengatakan terus melangkah demi mewujudkan misinya demi mensejahterakan masyarakat Kabupaten Jombang.

“Partai Demokrat tetap mengikuti arahan DPP dengan membuka penjaringan Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati sampai bulan mei mendatang,” imbuhnya.

Jurnalis : Dedy Mulyadi

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait