Ketum PB ISSI: Kota Madiun Estape Kedua Tour de Indonesia

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Kota Madiun, Jawa Timur, menjadi estafe kedua dari empat kota yang disingahi peserta Tour de Indonesia yang diikuti oleh 22 negara.

Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI), Raja Sapta Oktohari, mengatakan, Kota Madiun menjadi daerah kedua. Artinya, sebagai tempat start etape kedua. Sebelumnya, gelaran Tour de Indonesia (TdI) 2018 dilaksanakan di Prambanan sebagai etape pertama. Peserta dari 20 negara yang terbagi dalam 15 tim tersebut menempuh rute Kota Madiun – Mojokerto dengan jarak 117,5 kilometer dan telah diberangkatkan oleh Walikota Madiun, Jumat 26 Januari 2018, siang.

‘’TdI kali ini total menempuh 640 kilometer. Terbagi dalam empat etape. Dan ini yang kedua,’’ kata Okto, kepada wartawan.

Rute TdI 2018 meliputi Prambanan-Ngawi (etape 1) dengan jarak 124,7 kilometer, Kota Madiun-Mojokerto (etape 2) dengan jarak 117,5 kilometer, Probolinggo-Banyuwangi (etape 3) dengan jarak 200 kilometer, dan Gilimanuk-Denpasar (etape 4) dengan jarak 170,9 kilometer.

‘’Memang sempat vakum. Tapi kali ini lebih menantang juga menjadi awal dari Tour de Abu Dhabi dan Tour de Dubai,’’ ungkapnya sembari menyebut peserta memperebutkan hadiah total Rp. 2 miliar.

Okto mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat Kota Madiun. Baik atas penyambutan hingga keramahan yang diberikan selama berada di Kota Pecel.

TdI, kata dia, bukan hanya event balap sepeda. Namun, juga sebagai media promosi kekayaan alam Indonesia kepada dunia. Termasuk potensi yang dimiliki Kota Madiun.

Okto juga memastikan peserta dari berbagai negara tersebut mencicipi makanan dan minuman khas Kota Pecel. “Ada 38 media nasional maupun internasional yang siap melaporkan gelaran TdI. Pastinya mereka juga mengulas daerah yang disinggahi. Ini kesempatan luar biasa. Mari kita tunjukkan kekayaan alam Indonesia kepada dunia,’’ paparnya.

Panitia sempat menyebut sejumlah peserta dengan prestasi luar biasa. Salah satunya dari Indonesia. Dialah Nur Amirul dari Trengganu Cycling yang menjadi best sprinter saat gelaran TdI etape pertama. Sedang, Dylan Page asal Swiss menjadi The Best Rider Etape 1. (Kominfo).

beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *