Kodim 0804/Magetan Gelar Tradisi Satuan Tumbuhkan Rasa Bangga Dan Pengakuan Sebagai Prajurit

  • Whatsapp

Magetan, Kodim 0804/Magetan Jajaran Korem 081/DSJ melaksanakan Tradisi Satuan untuk menyambut Anggota baru yang akan memasuki satuan .Jum’at(6/5/16)
Di dalam Instansi militer khususnya TNI-AD, setiap prajurit yang masuk satuan baru selalu melaksanakan Tradisi masuk satuan merupakan tradisi setiap satuan sebagai warna dan budaya yang harus dilestarikan dan dilaksanakan demi terjaganya budaya leluhur satuan tersebut. Tidak ketinggalan pula satuan Kodim 0804/Magetan Jajaran Korem 081/DSJ melaksanakan Tradisi Satuan untuk menyambut Anggota baru yang akan memasuki satuan tersebut. Rangkaian kegiatan tradisi satuan Kodim 0804/Magetan dilaksanakan di daerah Puncak Gunung Lawu dengan mekanisme di lapangan sesuai dengan kegiatan tradisi.
Dalam amanatnya Dandim 0804/Magetan Letkol Inf Herwin Rizayan Iszal S.I.P menyatakan kegiatan penerimaan dan pelaksanaan tradisi satuan kepada Perwira, Bintara dan Tamtama Baru merupakan suatu hal mutlak yang dilaksanakan tradisi di kalangan militer khususnya di Kodim 0804/Magetan.
Dengan adanya Tradisi Penerimaan diharapkan menjadi pengalaman berharga bagi anggota baru, sehingga dapat menumbuh kembangkan rasa kecintaan dan kebanggaan terhadap satuan. Tradisi ini tidak saja dimaksudkan untuk memberikan dorongan semangat dalam melaksanakan tugas yang akan datang, namun juga untuk menanamkan rasa bangga dan pengakuan sebagai Prajurit Kodim 0804/Magetan. Sikap disiplin yang merupakan napas kehidupan prajurit, harus benar-benar melekat dan menjadi bagian hidup sebagai Prajurit. Tradisi tersebut berguna untuk memperkenalkan satuan baru bagi anggota yang akan masuk satuan sehingga Anggota tersebut tahu tugas dan tanggung jawab yang akan di embanya ke depan.
Kegiatan tersebut dimulai dari pagi hari dengan memeriksa kesehatan bagi anggota yang akan melaksanakan tradisi, kemudian dilanjutkan dengan jalan kaki mendaki Gunung Lawu sampai pukul 12.30 WIB. Pada pukul 11.00 WIB penerimaan secara resmi oleh Komandan Kodim 0804/Magetan yang dihadiri oleh seluruh Staf dan Ketua Persit KCK Cabang XVIII Kodim 0804 Magetan.
Disamping itu juga, Dandim 0804/Magetan meminta kepada penyelenggara dan Pasiops Kodim 0804 untuk membekali seluruh Perwira, Bintara dan Tamtama Baru dengan ilmu pengetahuan dan keterampilan, agar dapat segera menyesuaikan diri di satuan dengan menerapkan prinsip latihan teritorial, bertahap, bertingkat dan berlanjut serta terukur. Tradisi ini diikuti 43 orang termasuk Dandim 0804/Magetan yang masuk di satuan Kodim 0804/Magetan.
Hadir dalam acara tersebut para perwira staf Kodim 0804/Magetan, Para Danramil Jajaran Dim 0804, dan Ketua Persit KCK Cabang XVIII Kodim 0804/Magetan beserta jajarannya. Akhir dari kegiatan tersebut, Komandan Kodim 0804/Magetan beserta Staf, Ketua Persit KCK Cabang XVIII beserta pengurus dan seluruh anggota Kodim 0804 Magetan memberi selamat kepada anggota baru yang masuk satuan. ( M )

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *