Kodim 0825 Banyuwangi Gelar Rapat Kordinasi Penanggulangan Bencana Alam

  • Whatsapp

BANYUWANGI, beritalima.com – Dalam rangka kesiapan pasukan dalam menghadapi semua siatuasi yang sewaku waktu terjadi seperti bencana alam dan lainya. Kodim 0825 Banyuwangi gelar rapat kordinasi penanggulangan bencana alam

Bertempat di ruang data makodim 0825 Banyuwangi, yang di pimpin langsung oleh Kasiops Korem 083/Baladhika Jaya, Letkol Arm Budi Santoso, di dampingi oleh Kasdim 0825 Banyuwangi, Mayor Arh Muhammad Ridwan, serta di ikuti beberapa instansi yaitu BPBD, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, PDAM, PLN , Polres Banyuwangi, Camat Songgon, Pj.Kepala Desa Sumberarum, PMI, serta ORARI. (7/11)

Menurut Dandim 0825 Banyuwangi, Letkol.Inf.Ruli Nuryanto, Melalui Kasdim 0825 Banyuwangi, Mayor.Arh.Muhamad Ridwan menjelaskan Tujuan dari rapat kordinasi dalam penanggulangan bencana alam ini yakni untuk membahas tentang tugas dan fungsi masing masing instansi serta kesiapan pasukan dan instansi yang terkait.

” rapat ini bertujuan mempersiapkan atau mengkoordinasikan kepada instansi terkait dan masyarakat siapa dan berbuat apa, sehingga tercipta kerja sama terkait penanggulangan bencana alam sesuai dengan tugas dan fungsi masing masing.” Jelas kasdim

Lebih rinci Muhamad Ridwan juga menjelaskan bahwa rapat kordinasi yang di gelar di makodim ini juga untuk mengkordinasikan kesiapan dan peningngkatan kemampuan masyarakat.

” Dalam rapat ini juga mengkordinasikan bagaimana meningkatkan pengetahuan dan kemampuan masyarakat dalam antisipasi tentang bencana alam khususnya di wilayah KRB (Kawasan rawan bencana), untuk pemerintah daerah yakni meningkatkan pengetahuan dab kemampuan aparat pemda beserta jajaranya dalam antisipasi bencana alam, Pemutakhiran data dan Peningkatan kualitas sarana dan prasarana dalam siap operasi bencana alam, untuk Satuan TNI (Satgas PRCPB) rapat ini juga untuk tingkatkan pengetahuan dan kemampuan, serta kesiapan personil yang ada sesuai dan tupoksi satuan jajaran dalam menghadapi bencana alam.” Rincinya mengakhiri wawancara. (Abi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *