Kontingen Garuda XX-M Gelar Sholat Idul Adha 1437 H di Pedalaman Afrika

  • Whatsapp

 Prajurit TNI Kontingen Garuda XX-M/Monusco (Mission de L’Organisation des Nations Unies pour La Stabilisation en Republique Democratique du Congo) dibawah pimpinan Letkol Czi Sriyanto M.I.R, M.A, Psc(j) sebagai Komandan Satgas (Dansatgas) yang tengah melaksanakan misi PBB, menggelar Sholat Idul Adha 1437 H di pedalaman Afrika tepatnya di Base Camp Kontingen Indo Eng Coy, Bumi Nusantara, Haut-Uele District, Kota Dungu, Republik Demokratik Kongo, Senin (12/9/2016).

 
Sejak pukul 06.00 pagi waktu setempat, gema takbir sudah berkumandang memenuhi atmosfir udara Dungu-Afrika. Lebih dari 300 orang termasuk warga muslimin dari Kontingen Maroko, Bangladesah, UN Staf dan masyarakat lokal yang berdomisili di sekitar UN Camp ikut serta melaksanakan Sholat Idul Adha bersama Kontingen Garuda Indonesia.
 
Setelah melaksanakan Sholat Idul Adha, para Peacekeepers dibantu oleh masyarakat lokal mulai menyembelih hewan kurban yang disiapkan. Total hewan kurban yang disiapkan adalah 21 ekor Sapi dan 41 Kambing, yang tersebar di 4 (empat) tempat dimana Kontingen Garuda Indonesia ditugaskan yaitu di Dungu, Makilimbo, Faradje, dan Bunia.
 
Selanjutnya, daging hewan kurban khusunya di Dungu, dibagikan ke masyarakat sekitar Dungu, Makilimbo, Faradje, dan Bunia, serta Masjid di sekitar Kota Dungu, FARDC (Tentara Nasional Democratic Republic Congo).
 
Dansatgas Kontingen Garuda XX-M/Monusco, Letkol Czi Sriyanto, M.I.R, M.A, Psc(j), yang sehari-hari menjabat sebagai Komandan Batalyon Zipur 8/SMG menyampaikan harapannya di Hari Raya Idul Adha ini, seluruh personel garuda dimanapun berada yang tersebar di 4 (empat) tempat di Kongo-Afrika, tetap mempertahankan morilnya dimana saat ini adalah waktu menjelang akhir penugasan.
 
Dalam kesempatan tersebut, Letkol Czi Sriyanto, M.I.R., M.A., Psc(j) mengharapkan kontribusi positif Satgas Garuda lewat perayaan kurban ini, dapat mempererat tali silaturahmi Kontingen Garuda dengan masyarakat lokal, sehingga masyarakat lokal akan mengingat keramahan bangsa Indonesia lewat duta-duta Indonesia yang melaksanakan Misi PBB di Kongo ini.
 
beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *