Kontrol Tiket Bus PO Sumber Group Asal Kota Madiun, Positif Covid-19

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Satu lagi warga Kota Madiun, Jawa Timur, dinyatakan positif Covid-19. Yakni S, jenis kelamin laki laki, usia 58 tahun, asal Kelurahan/Kecamatan Taman.

Menurut juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Madiun, Noor Aflah, inisial tersebut sebelumnya bekerja sebagai kontrol tiket Perusahaan Otobus (PO) Sumber Group (Sumber Kencono, Sugeng Rahayu dan Sumber Selamat-red) jurusan Surabaya-Yogjakarta.

“Inisial S, laki laki, usia 58 tahun, warga Kelurahan Taman. Sebelumnya sudah sakit sakitan, terakhir kerja 5 Juli lalu. Kemudian periksa di RSUD dr Soedono Madiun 9 Juli, langsung masuk PDP. Hasil swab, positif,” terang Noor Aflah, Sabtu 11 Juli 2020, sore.

Menurutnya lagi, yang bersangkutan kontak erat dengan empat orang. Yakni Istri, satu anak dan dua karyawan. Sedangkan empat orang ini, telah melakukan karantina mandiri dan menunggu jadwal untuk dilakukan rapid test.

“Kami dari gugus tugas, berusaha semaksimal mungkin untuk menekan penyebaran,” tegasnya.

Dengan tambahan satu pasien tersebut, total yang dinyatakan positif Covid-19 di Kota Madiun sebanyak 21 orang. Dari jumlah itu, tujuh orang dinyatakan sembuh. (Dibyo).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait