Korban TPPO Dipulangkan

  • Whatsapp

CIANJUR, beritalima.com | Pengiriman Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) non prosedural yang rencananya akan diterbangkan ke Kingdom Of Saudi Arabia (KSA) digagalkan. Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM FPMI) DPD Cianjur berhasil melakukan pencegahan. Saat ini korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) itu telah dipulangkan ke kampung asal mereka, kasusnya ditangani Unit PPA Satreskrim Polres Cianjur.

Neni Nur’aini, warga Desa Telagasari Karawang dan Alis Nurbayanti, warga Sukatani Purwakarta diantar langsung sementara Nemefias Nduru, dibelikan tiket dan kini sudah berada di Sibolga, Medan.

Korban mengenal pelaku yang mengaku petugas KBRI lewat facebook. Mereka dijanjikan dipekerjakan di istana raja Arab dengan gaji besar serta fasilitas pendukung lainnya.(Pathuroni Alprian)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *