MADIUN, beritalima.com- Kota Madiun, Jawa Timur, kembali meraih penghargaan di tingkat nasional. Kali ini penghargaan didapatkan melalui Sanitasi Total Berbasis Masyarakat Berkelanjutan (STBM) Award 2021 dengan kategori kesinambungan Open Defecation Free (ODF) strategi enabling empowerment.
Penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi pemerintah atas keberhasilan daerah dalam mengubah perilaku hidup bersih dan sehat serta kemampuan dalam melahirkan inovasi-inovasi baru berbasis 5 pilar STBM. Diantaranya, stop buang air besar sembarangan, cuci tangan pakai sabun, pengelolaan air minum dan makanan, pengelolaan sampah, dan pengelolaan limbah cair.
Penghargaan STBM Berkelanjutan ini, mewajibkan daerah mencapai 100% stop buang air besar sembarangan serta membuat inovasi kesehatan yang sifatnya memberdayakan dan bermanfaat kepada masyarakat.
Menyikapi penghargaan yang didapat, Walikota Madiun, H. Maidi, menyatakan, memang kota ini menerapkan pembangunan lingkungan berkelanjutan. Maka dari itu dirinya berharap peran serta masyarakat dibutuhkan untuk bersama-sama membangun lingkungan yang bisa bermanfaat bagi masyarakat itu sendiri.
“Penghargaan ini bukan hanya pemerintah saja, tapi masyarakat juga harus mengikuti. Artinya masyarakat bisa menata diri secara mandiri untuk perbaikan lingkungan,” terangnya seusai menerima penghargaan yang digelar secara virtual di GCIO, Dinas Kominfo, Jumat 15 Oktober 2021.
Seperti misalnya, warga membuat drainase untuk membuang air kotor bekas rumah tangga. Dengan begitu masyarakat akan bergerak dan akan tercipta lingkungan berkelanjutan yang akan baik untuk kedepannya. Tak hanya berdampak pada lingkungan, hal itu juga akan membawa kebaikan untuk angka harapan hidup yang semakin tinggi. (Sumber Diskominfo/editor Dibyo).
H. Maidi (atas).