Kunker FPK Jatim di Bondowoso, Ciptakan Kerukunan Antara Suku, Rasa dan Agama

  • Whatsapp

BONDOWOSO, beritalima.com – Forum pembauran kebangsaan (FPK) Jawa Timur melaksanakan kunjungan kerja (Kunker) di kabupaten Bondowoso. Kunjungan kerja kali ini sebagai bentuk silaturahim agar tercipta kerukunan antar suku, rasa dan agama.

Bertempat di Hotel Ijen View, Kunker FPK Jatim dihadiri oleh para pengurus FPK Bondowoso dan beberapa perwakilan tokohnya agama dan juga perwakilan antar Suku.

Bupati Bondowoso Salwa Arifin melalui Sekretaris Bakesbangpol Soeharto menyampaikan bahwa selama ini Bondowoso belum ada gesekan antar umat beragama maupun antar suku.

“Bondowoso sampai saat ini dalam situasi yang kondusif, damai dan aman. Belum terjadi gesekan di masyarakat. Kami berharap adanya FPK di Bondowoso bisa menambah keharmonisan antar sesama,” tuturnya Rabu (23/12).

Pihaknya berharap FPK bisa menjadi penyambung perbedaan antar sesama dan bisa menjadi kepanjangan tangan kerukunan antar umat beragama. Sehingga dengan begitu bisa terciptanya keamanan dan kedamaian, sekalipun ada perbedaan Ras, suku dan agama.

“Tentunya harapan kami kedepannya FPK tetap menjadi pemersatu bangsa dan menjadi pelopor pembauran kebangsaan,” harapnya.

Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan Pemkab Bondowoso, Bakesbangpol serta Dinas Kominfo. (*/Rois)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait