“Indahnya Berbagi di Bulan yang Penuh Berkah “itulah thema yang diangkat pada acara Buka Bersama kerjasama antara Pangkalan TNI AL Cilacap dengan PT. Pelindo III Cilacap yang dilaksanakan di Mako Lanal Cilacap Jl. Niaga No.2 Kelurahan Tambakreja Kecamatan Cilacap Selatan Kabupaten Cilacap kemarin.
Sebelum acara dimulai Grup Seni Hadrah “Cahaya Jaladri” Jalasenastri Lanal Cilacap unjuk kebolehan tampil membawakan lagu-lagu Islami menyambut kedatangan para tamu undangan.
Tampak hadir dakam acara tersebut Wakil Bupati Cilacap H. Akhmad Edi Susanto, S.T., Dirut PT.Pelindo III Tanjung Intan Cilacap I G. Ngurah Askhara Danadiputra beserta ibu, Dandim 0703/Cilacap Letkol Inf Ferdial Lubis, MPICT beserta ibu, Kapolres Cilacap AKBP Yudho Hermanto, S. IK beserta ibu, Ali Sodikin (GM Pelindo), Jamun Efendi, S. Ag (Ketua Pengadilan Agama Cilacap) Ketua DPRD Kab. Cilacap Taswan S.sos, Kejari Cilacap Berdiaman Simalango, SH, MH., Ketua Pengadilan Negri Cilacap Purnawan Narsongko, SH., KSOP Tanjung Intan Muhamad Amin, Setda Kab. Cilacap Sutarjo, MM, GM. PT S2P, Ketua HNSI Cilacap Sarjono Perwira, Prajurit dan PNS Lanal Cilacap serta Jalasenastri Cabang 3 Lanal Cilacap.
Komandan Lanal Cilacap beserta Ibu, Palaksa Lanal Cilacap Letkol Laut (P) Bambang Joko Prayitno beserta ibu, , Perwakilan Jalasenastri Lanal Cilacap, Kh. Hasan Makarim Ustadz Penceramah, Bpk. Nurindra Wibawa (Camat Kampung Laut), Pengurus Ponpes Al Fatah Jayanihim (10 anak yatim), Pengurus Ponpes Nuurul Bahri (10 anak yatim), jumlah undangan yang hadir dalam acara Bukber ini berkisar 300 orang.
Acara di buka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh ustadz Cecep abdulah, dan dilanjutkan dengan sambutan Komandan Lanal Cilacap Kolonel Laut (P) Agus Prabowo Adi,S.E.
Danlanal menyampaikan ucapan terima kasih kepada para undangan yang telah hadir dalam rangka Buka bersama Lanal dan PT. Pelindo III Tanjung Intan Cilacap. Tujuan acara ini untuk mempererat tali silaturahmi antara Lanal Cilacap dengan Pelindo III Tanjung Intan Cilacap,
Sedangkan Dirut PT.Pelindo III Tanjung Intan Cilacap I G. Ngurah Askhara Danadiputra dalam sambutannya menyampaikan “adanya acara buka puasa ini kita dapat bertemu dan bersilaturahim dalam acara safari Ramadan 1438 H dengan Lanal Cilacap” ujarnya.
Pada kesemptan itu tak lupa sebagai orang baru di Cilacap ia mencoba memperkenalkan diri, “ijinkan saya memperkenalkan diri I G Ngurah Askhara Danadiputra sebaga Dirut PT Pelindo III Tanjung Intan Cilacap sejak 4 Mei 2017 yang lalu, Senang sekali kami bisa berkumpul dengan jajaran Forkopimda, TNI Polri para kadin dan semua elemen, Ucapan terimakasih kepada Danlanal Cilacap untuk bersinergi dalam kegiatan Buka bersama dan berbagi kepada saudara-saudara kita yang kekurangan,” terangnya.
Ia juga nengungkapkan bahwa Pelindo III Tanjung Intan Cilacap telah bekerja sama dengan Lanal Cilacap dan SKPD terkait untuk melaksanakan berbagai kegiatan diantaranya Bedah rumah 4 unit, pembagian Sembako Gratis 1660 paket, Beras gratis bagi nelayan DPC HNSI sebanyak 2.500 paket dan Pasar murah kabupaten sebanyak 1000 paket, Selanjutnya atas nama Manager Cabang Tanjung Intan mohon doa restunya mudah-mudahan kedepannya Pelabuhan Tanjung Intan bisa lebih baik dan selalu dalam lindungan Allah SWT, tandasnya.
Wakil Bupati Cilacap H. Akhmad Edi Susanto yang diberikan kesempatan menyampaikan Ucapan terimakasih atas terselenggarakannya acara buka puasa bersama hingga terjadinya tali silaturahmi sesama pejabat daerah di Kabupaten Cilacap, ucapan terimakasih kepada PT. Pelindo dan Lanal cilacap yang telah melaksanakan Program pembangunan sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing masing.
Selesai sambutan, acara dilanjutkan dengan pemberian santunan secara simbolis kepada perwakilan Ponpes Al Fatah Jayanihim dan perwakilan Ponpes Nurul Bahri serta do’a berbuka Puasa yang dipimpin oleh KH. Hasan Makarim.
seluruh tamu undangan melaksanakan sholat maghrib berjemaah dan di lanjutkan dengan ramah tamah.