Lantik 21 Pejabat Esselon III dan IV, Ini Pesan Marzuki Hamid

  • Whatsapp

LANGSA-ACEH, Berita lima.com| Wakil Walikota Langsa Marzuki Hamid melantik 21 pejabat Esselon III dan Esselon IV di lingkungan pemerintah kota Langsa dan berpesan pejabat yang dilantik mampu melaksanakan visi misi Kota Langsa dalam berbagai program di instansi masing-masing.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dilakukan di Aula Sekretariat Daerah Kota Langsa, Rabu (10/06)

“Pelantikan para pejabat tersebut dilakukan dalam rangka penyegaran organisasi yang kemudian mampu meningkatkan kinerja Pemko Langsa”, kata Wakil Walikota Langsa Marzuki Hamid saat sambutan pelantikan.

Hal ini dilakukan dalam rangka penyegaran dan diharap kinerja Pemerintah kota Langsa akan semakin meningkat.

“Pertama saya ucapkan selamat, semoga dapat menjalankan tugas sebaik-baiknya. Namun yang paling penting adalah tanggungjawab terhadap amanah yang telah diberikan,” jelasnya.

Terkait jabatan, dia menegaskan yang bisa mempertahankan jabatan tersebut merupakan pribadi masing-masing dengan menjaga amanah dan meningkatkan kinerjanya pada instansi.

Kemudian, jangan jadi pejabat hanya nongkrong-nongkrong saja di warung kopi dengan alasan tidak ada kerjaan, ini hal yang tak baik selaku pejabat.

Berikut nama-nama yang dilantik M. Rizal S.Ag sebagai Kabid dan peribadatan Dinas Syariat Islam kota Langsa, Hardiyanti SH, MH, Inspektur pembantu I pada Inspektorat kota Langsa, M. Daud, SH kabag Istimewa Aceh dan Kesejahteraan rakyat pada sekretariat daerah kota Langsa, Fauzaruddin, S.Pd.I Kabid. Dakwah dan peribadatan pada DSI langsa.

Yusrizal Andria, SSTP, sekretaris camat Langsa Lama, Irma Desiana, SSTP, sekretaris pada camat Langsa Timur, Sri Wahyuni SS, Kabid Perlindungan hak perempuan, perlindungan khusus anak pada DP3A kota Langsa.

Selanjutnya,Joko Pranata, S.IP menjabat Kasi. Pengembangan E-govermen pada bidang infrastruktur teknologi informasi, komunikasi (TIK) Dinas Kominfo kota Langsa, Yulia Iwan Putri, SE sebagai Kasi Kualitas hidup perempuan Bidang Ekonomi, politik, sosial dan hukum Dinas Pemberdayaan perempuan kota Langsa, Ansari, S.Pj, Kasie. Perijinan, pengukuran dan keselamatan angkutan pada Bidang Transportasi Laut Perhubungan kota Langsa.

Kemudian, Yundi Mauliza, SSTP, kasubag program, pelaporan dan keuangan pada sekretaris Dinas Perhubungan kota Langsa, Munira, S. Sos kasubag umum pada sekretariat MPD kota Langsa, Marendra Ramadata, S.STP, Pj. Kasie. Sarana dan rekayasa lalulintas transportasi darat Dishub kota Langsa, Elsa Asrina Poetri, SIP, Pj. Kasie lalulintas angkutan sungai dan penyeberangan pada transportasi laut Dishub kota Langsa.

Yusnan S. Pd.I, Pj. Kasubag Agama dan pendidikan pada bagian keistimewaan Aceh, Hasbi SE, Pj. Kasie Tata pemerintahan kantor camat Langsa Baro, Septian Al Furqan, S.STP kasubag umum kepegawaian dan dokumentasi Sekretariat camat Langsa Baro, T. Syah Putra, SE pelaksana pada sekretariat daerah kota Langsa.

Esselon IV, Iskandar SE, pelaksana Pada sekretariat daerah kota Langsa, Aini Mardiah. SP Kabid perlindungan hak perempuan, perlindungan khusus anak pada (DP3A) kota Langsa dan Sudirman, SE. Sebagai pelaksana tugas pada Satpol-PP dan WH kota Langsa.(Dhani Atjeh).

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait