Liga Santri Piala Kasad Digelar, Dandim Jember Minta Jangan Sampai Ada Gesekan

  • Whatsapp

JEMBER, beritalima.com | Liga Santri Piala Kasad digelar, Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan meminta, jangan sampai ada gesekan.

Dalam sambutannya, sebelum pertandingan perdana dimulai, Dandim Jember memohon kepada pimpinan Pondok Pesantren, supporter dan seluruh santri, agar menjaga ketertiban dan keamanan demi lancarnya pertandingan.

Bacaan Lainnya

“Pimpinan TNI-AD berpesan, kami memohon agar pelaksanaan kegiatan liga santri ini benar-benar dijadikan ajang silaturahmi, jangan sampai ada gesekan antar suporter,” katanya, di Stadion Notohadinegoro, Senin (4/7/2022).

Menurutnya, TNI-AD menaruh perhatian besar terhadap sepak bola, sebagai salah satu cabang olah raga yang diharapkan mampu mengharumkan nama Kabupaten Jember di kancah nasional.

“Piala Kasad 2022 ini, juga sebagai ajang silaturahmi para santri di Jember, Jawa Timur, bahkan seluruh Indonesia,” jelasnya.

Di Kabupaten Jember, pertandingan Liga Santri Piala Kasad 2022 diawali dengan tim kesebelasan Ponpes IBU Pakusari dengan Ponpes Al-Amin Ambulu.

Perlu diketahui, Liga santri ini nanti puncaknya atau pertandingan final, akan diselenggarakan 22 oktober 2022 di senayan Gelora Bung Karno Jakarta, dalam rangka Hari Santri Nasional.

“Saya ucapkan selamat bertanding, jaga kekompakan dan profesionalitas, ikuti seluruh aturan permainan. Sehingga kompetisi ini membawa manfaat bagi kita semua,” pesannya.

Sedangkan Bupati Jember H. Hendy Siswanto menyampaikan, akan memberikan dukungan penuh terhadap pagelaran Liga Santri Piala Kasad ini.

“Saya minta kepada para santri, tunjukkan kalau Jember tempatnya juara. Mari bersama-sama, kita ambil Piala Kasad di senayan Gelora Bung Karno nanti,” pintanya.

Dari itu, Bupati meminta para santri dari 12 Ponpes yang berlaga ini, untuk menunjukkan yang terbaik. Pemkab Jember akan mengikuti ajang liga santri ini.

“Sampai nanti ketemu di laga final di Jakarta. Saya berharap, Liga Santri Piala Kasad ini dapat diraih oleh santri Jember,” harapnya.

Bupati memberikan apresiasi kepada Kodim 0824 Jember, yang telah menggelar kegiatan ini. “Terima kasih kepada TNI-AD dan segenap pendukung kegiatan ini,” pungkasnya. (Sug)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait