Lima Rumah Roboh dan Sepeda Motor Rusak Parah Akibat Longsor di Singosari

  • Whatsapp

KABUPATEN MALANG, beritalima.com| Sejumlah rumah roboh akibat longsor di RT 04/RW 02 Kelurahan Losari, Kecamatan Singosari, Selasa 09 April 2019 sekira jam 04.00 WIB. Akibat kejadian bencana tanah longsor tersebut ada 5 (lima) rumah petak dan kos kosan ambles dan roboh, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

“Iya benar, lima rumah roboh dan ambles dalam kejadian tersebut, dan ada kos kosan milik Siswanto (65) Purn. PNS DDLAJ, Rt. 04 Rw 02 Kel. Losari Kec. Singosari,” ujar Kapolsek Singosari Kompol Untung Subagyo R SH, kepada awak media Selasa (09/04).

Menurut Kapolsek kronologis kejadian tersebut awalnya korban sekira pukul 23.00 WIB, korban mendengar ada suara seperti sesuatu yang patah dari bawah dapur dan pada pukul 04.00 WIB, terdengar suara gemuruh dan rontokan material dari atap, saat korban mencoba untuk keluar rumah, pintu rumah tidak dapat dibuka karena kondisi bangunan sudah sedikit anjlok.

“Selanjutnya korban lari ke lantai 2 untuk meminta bantuan pada tetangga sebelah yg sudah menyelamatkan diri terlebih dahulu dan kemudian korban dibantu oleh tetangga dengan tangga darurat untuk menyelamatkan diri, setelah korban berhasil menyelamatkan diri, selang 5 menit kemudian kelima bangunan tersebut ambles ke sungai beserta material lainnya,” tandas Untung.

Hingga saat ini, kerugian materil sementara terdapat 5 (lima) unit rumah dan kos-kosan ambles dan roboh serta lima unit sepeda motor rusak parah.

Berikut Korban nama nama korban pemilik rumah dan kosan :

  1. Dwi Paryanti, Perempuan, Islam, Sragen, 07 Juni 1986, Karyawan Swasta, Jipangan Rt 14 Rw Kel. Jambanan Kec. Sidoharjop, Kab. Sragen Jawa Tengah.

  2. ABDUL CHOLIQ, Laki-laki, Malang 23 September 1976, Swasta, Sidomulyo Xll/139 Rt 07 Rw 02 kel. Pagentan Kec.Singosari

  3. SUWANDI, Laki-laki, Malang 24 Juni 1969, Swasta, Rogonoto timur Rt 04 Rw 04 kel. Losari kec. Singosari Kab. Malang

  4. M. TAUFIQ, Laki-laki, Bangkalan 01 Juli 1969, Swasta, Dsn. Kangenan Timur Kel. Langkap Kec. Burneh Kab. Bangkalan

  5. ATIM CHOIRULA ANWAR, Laki – laki, Malang, 07 Juni 1987, Swasta, Jl. Soponyono Rt 04 Rw 02 Kel Losari Kec Singosari Kab Malang.

[Lum/Red]

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *