Mabuk Saat “Nyetir”, Mobil Cium Tiang Listrik

  • Whatsapp

KEPULAUAN SULA,beritaLima,com – Seorang pria bernama Asrin Duwila mengalami kecelakaan gara-gara mabuk. Insiden tersebut terjadi didepan toko Sederhana, Jalan umum Desa Fagudu Kecamatan Sanana Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) pada Selasa 26 Januari 2021 sekitar Pukul. 01.25 Wit.

Kasat Lantas Polres Kepulauan Sula, Iptu Adil saat diwawanacari diruang kerjanya, Selasa (26/01/21)mengatakan bahwa Pengemudi mobil Suzuki Carry Pick’up warna hitam nomor : Pol S 8699 OB yang di kendarai oleh Asrin Duwila yang saat itu berjalan dari arah selatan Desa Waiipa menuju arah utara Desa Mangon dalam keadaan mabuk, setelah mengonsumsi minuman keras, “ungkap Adil

Lanjut Adil, Setelah sampai di Desa Fagudu tepatnya di depan toko Sederhana, pengemudi tersebut tertidur pada saat mengemudikan mobil tersebut, kemudian mobil tersebut menabrak tiang lampu jalan yang berada di tengah jalan pembatas jalur, sehingga tiang lampu tersebut jatuh di atas badan jalan, “ucapnya.

Menurut Adil, Pengemudi Perutgas Piket dari Sat Lantas Polres Sula mendapat informasi dan langsung menuju tempat kejadian perkara (TKP) dari keterangan saksi Reski dan Sandi yang juga berada di dalam mobil tersebut, bahwa Sopir dalam keadaan mabuk terbangun dan kaget telah menabrak tiang lampu jalan.

Akibat Kecelakaan Tersebut Pengemudi mobil Suzuki Carry Pick’up, Asrin Duwila mengalami luka lecet di bagian kaki kiri, “tutup Kasat Lantasa Polres Kepulauan Sula. [DN]

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait