Menang Agregat Atas Sikatan FC, Wankum FC Jadi Juara Satu di Turnamen Futsal Masbuhin Cup 2021

  • Whatsapp

SURABAYA – beritalima.com, Tim Futsal Wankum FC akhirnya dinobatkan sebagai Juara I diturnamen futsal Masbuhin Cup 2021 di Goal Mangga Dua Surabaya.

Kemenangan Tim Futsal Wankum ini, disaksikan advokat Masbuhin, SH., M.Hum, Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Achmad Yusep Gunawan dan Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya Kompol Mirzal Maulana.

Babak pertama berlangsung sangat seru. Gempuran demi gempuran Sikatan FC ke gawang Wankum FC membuat gawang Wankum yang dijaga Ali ini terkoyak. Skor menjadi 0-1 untuk Sikatan FC.

Tidak bertahan lama, Febriansyah yang tidak terjaga, berhasil menyarangkan bola ke gawang Sikatan FC. Skor menjadi imbang 1-1.

Beberapa kali para pemain Wankum FC dan Sikatan FC terlibat pelanggaran keras. Akibatnya, salah satu pemain Sikatan FC terkena kartu kuning.

Kerasnya tempo permainan membuat Slamet pemain Wankum FC sempat terjatuh dan membuahkan pelanggaran.

Sepakan bola yang sangat keras dan lurus yang dilakukan Dayat ke gawang Sikatan FC membuat skor berubah 2-1 untuk Wankum FC.

Tendangan pemain Sikatan FC nomor punggung 2 dari sisi kiri ke arah gawang Wankum FC membuat kiper Wankum FC memungut bola dari dalam gawang. Skor imbang menjadi 2-2. Skor ini bertahan hingga babak pertama berakhir.

Permainan keras dengan tempo sangat keras dibabak kedua diperagakan masing team. Gempuran-gempuran ke daerah pertahanan masing-masing team, tidak membuahkan gol. Skor berakhir imbang 2-2 dibabak kedua.

Dengan skor imbang ini, Wankum FC secara agregat dinobatkan sebagai juara I disusul tim Sikatan FC sebagai Juara II dan Polrestabes Surabaya sebagai Juara III.

Penyerahan hadiah dilakukan Kompol Mirzal Maulana kepada Juara III, disusul Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Achmad Yusep Gunawan kepada Juara II team Sikatan FC.

Khusus untuk team Wankum FC yang dinobatkan sebagai Juara I, penyerahan piala dan uang pembinaan sebesar Rp. 5 Juta diserahkan langsung oleh Masbuhin, SH., M.Hum.

Turnamen Masbuhin Cup ini bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi antara kelompok kerja (pokja) wartawan di Surabaya, dengan institusi kepolisian dan kejaksaan serta profesi advokat.

Turnamen Futsal Masbuhin Cup 2021 ini diikuti delapan tim.

Tim futsal yang ambil bagian dalam perhelatan ini, selain tim futsal Wankum FC sebagai tuan rumah, ada tim futsal Judes FC yang berisikan para wartawan yang ngepos di Dewan Kota Surabaya.

Selain itu, masih ada Sikatan FC yang materi pemainnya adalah para wartawan yang biasa mencari berita di Mapolrestabes Surabaya.

Untuk profesi, turnamen futsal ini diikuti dua team dari Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Kota Surabaya. Team yang bermaterikan pemain pada advokat dan kurator ini, turun dengan dua team. Pertama Team Suro Peradi Surabaya dan team Boyo Peradi Surabaya.

Institusi kepolisian dan kejaksaan juga ikut serta meramaikan acara ini. Polrestabes Surabaya menurunkan team Polrestabes Surabaya yang materi pemainnya adalah polisi-polisi muda jajaran. (Han)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait