TANA TORAJA-www.beritalima.com-Peduli akan dampak bahaya narkoba,Kepala BNNK Kabupaten Tana Toraja,AKBP.Natalya Dewi D.Tonglo,SH melakukan kerjasama dengan KNPI Toraja Utara dengan mendeklarasikan Pemuda Anti narkoba yang dilaksanakan Jumat ( 14/10) dirangkai acara raker 1 Pemuda/KNPI Torut di Rantepao dan Pelantikan 21 dewan pengurus DPK se Toraja Utara.
Acara tersebut dihadiri soleh Sekda Toraja Utara,Lewaran Rantela’bi’ serta membuka raker itu.Nampak hadir juga kepala Dan-Dim 1414 Tana Toraja,Letkol.Cpn.J.Sirait,Kapolres Tana Toraja,AKBP.Arief Satriyo,SIK yang di wakili oleh Kapolsek Rantepao,AKP.Simon.SH serta pengurus KNPI Sul-Sel dan pengurus KNPI Toraja nampak juga pengurus dari Pemuda Pancasila serta undangan yang lain saat raker tersebut berlangsung.
Saat memberikan keterangan pers melalui rilis yang disampaikan oleh Kepala BNNK Tana Toraja,AKBP.Natalya Dewi D.Tonglo,SH lewat WA,mengungkapkan sangat menyambut baik deklarasi penandatangan perjanjian kerjasama serta tes urin yang akan dilakukan.
“Harapan kami,KNPI selaku organisasi kepemudaan harus mempelopori generasi muda Toraja bebas dari Narkoba.Dengan harapan KNPI bersih diri dari narkoba serta menjadi role model Pemuda di tengah-tengah masyarakat,” kata Natalya Dewi saat menghadiri raker KNPI di Rantepao di gedung PPGT,Senin kemaren.
Sebagai stakeholder, BNNK Tana Toraja ditengah-tengah masyarakat melakukan kampanye stop narkoba melalui diseminasi info,edukasi,advokasi bahaya penyalahgunaan narkoba bagi kalangan muda.
” Dengan bebas dari pengaruh narkoba,sehingga kita dapat mengucapkan generasi penerus sejarah Toraja yang unggul dan berkarakter.Dan apa bila generasi muda Toraja mampu melewati pengaruh narkoba,apabila selamat dari pengaruh narkoba dan tidak melakukan kesalahan maka kita akan menuai keberhasilan dengan melahirkan generasi berkarakter yang diharapkan menjadi pemangku kepentingan masa kini”,ungkapnya.
Dalam kesempatan itu,Kepala BNNK Tana Toraja menghimbau,sebagai jutta daerah Toraja,mari selamatkan generasi Toraja bebas dari Narkoba,serta bebaskan kampung dan daerah Toraja dari bahaya penyalahgunaan narkoba.Serta jangan sekali-kali melibatkan diri dalam kejahatan narkoba serta jangan ikut menjerumuskan diri soal narkoba.
“Selamatkan generasi muda kita dari pengaruh narkoba.Negara kita Negara yang terpuruk soal narkoba.Soal bahaya narkoba agar kita secara terpadu selamat generasi kita, sehingga mereka tidak kehilangan masa depannya,”kuncinya.(Gede Siwa).