Olahraga Stand Up Paddle Makin Digemari

  • Whatsapp
Keterangan Foto: Beginilah asyiknya bila sudah berada di atas Standup Paddle

Jakarta, beritalimacom| Olahraga air yang dikenal dengan nama Standup Paddle (SUP), kini banyak digemari di Indonesia. Di Indonesia sebagai negara Kepulauan dan banyak perairannya yang tenang, menjadi lokasi yang tepat untuk bermain SUP.

Seperti terlihat di Pantai Karnaval Ancol, Jakarta Utara, saat komunitas paradisesupindonesia membuka latihan tanpa dipungut biaya (Free Trial) bagi masyarakat umum (9/5).

Bacaan Lainnya

Sebelumnya, komunitas ini sudah melakukan kegiatan serupa di Ancol dan pesertanya banyak. Sehingga dibuka latihan kedua. Lebih dari 20 peserta mengikuti olahraga menjaga keseimbangan tubuh di atas papan perahu karet dengan alat dayung plus pelampung.

Banyak peserta menjajal SUP ini baru pertama kali. Bahkan, ada yang memiliki berat badan cukup besar, baik pria atau perempuan.

Namun, berkat tim instruktur yang sabar dan berpengalaman, semua peserta bisa mengikuti ikut SUP – meski beberapa harus tercebur di air laut – dimana setiap orang mendapat kesempatan waktu 30 menit.

Heriyanto, ketua umum Standup Paddle indionesia (SUP.ID) mengatakan, organisasinya mewadahi banyak komunitas serupa di sejumlah daerah di Indonesia.

Banyak kegiatan telah dilakukan dalam memasyaratkan SUP. Bahkan pada November 2023, melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga, telah mengirim atlet SUP dalam ajang internasional di Pattaya, Thailand.

“Nanti saat PON XXI di Aceh-Sumut, cabang olahraga SUP sudah ikut,” jelas Heriyanto yang juga hadir saat Free Trial di Ancol. Ia juga mengajak masyarakat untuk ikut lomba SUP pada 19 Mei di Jetsky Academy Ancol, Jakarta.

Jurnalis: Abriyanto

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait