BONDOWOSO, BeritaLima.com – Open marching festival (OMF) Kapolres cup ll tahun 2017 yang diselenggarakan di Gor Pelita Bondowoso meningkat 100 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Terbukti, peserta yang ikut dalam perlombaan tahunan ini mencapai 24 grup Drum band. Perlombaan dengan trofi bergilir itu, dibuka langsung oleh Bupati Bondowoso, Drs H Amin Said Husni.
Dalam sambutannya, Bupati Amin mengapresiasi kegiatan yang diikuti dari tingkat TK, SD, SMP dan SMA (UMUM) se- Jawa Timur itu. Pasalnya, acara tersebut bisa menjadi motivasi bagi warga Bondowoso khusunya warga yang diplosok. Sebab grup Drum band saat ini sudah menjadi perhatian bagi seluruh kalangan.
“Kegiatan ini bisa menjadi motivasi bagi warga yang diplosok. Karena menjadi perhatian penuh dari warga Bondowoso,”
ungkapnya dihadap beberapa peserta grup drumband, Jumat (24/02).
Selain menjadi motivasi, Amin juga menegaskan jika Drum band merupakan kebanggaan dari masyarakat kota tape. Sebab tidak hanya tingkat sekolah saja yang memiliki grup Drum band. Bahkan disetiap kecamatan di Kabupaten Bondowoso bisa dipastikan memiliki grup drum band.
“Hampir disetiap Kecamatan pasti ada club Drumbndnya. Hal itu, membuktikan kalau Drum band menjadi kebanggaan masyarakat bondowoso,” tegasnya.
Dilain Pihak, Ketua Persatuan Drumband Indonesia (PDBI) Kabupaten Bondowoso, mengungkapkan bahwa kegiatan itu diselenggarakan selama tiga hari yaitu dari 24 sampai 26 Februari.
“Mereka (Tim Marching Band,red) akan memperebutkan Piala Bergilir Kapolres Bondowoso dan hadiah puluhan juta rupiah,” kata Kukuh yang juga menjabat sebagai Wakapolres Bondowoso ini.
Pesertanya, lebih lanjut Wakapolres Bondowoso itu merinci, diikuti dari tingkat TK sebanyak 11 grup, SD sebanyak 9 grup, dan SMA (umum) sebanyak 4 grup.
“Dikuti oleh 34 grup drumband. Sistem penilaiannya langsung dari 3 Dewan juri yang sudah biasa menilai di perlombaaan tinggkat,” imbuhnya.(*/Rois)