Para Kepala Daerah Meriahkan Muktamar Pemikiran Dosen PMII

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalima.com | Muktamar Pemikiran Dosen PMII yang akan digelar di kampus UIN Tulungagung pada tanggal 5-7 April 2021 mendapat sambutan luar biasa dari biasa dari segenap lapisan masyarakat terutama para Kepala Daerah.

Para Kepala Daerah tampak membuat baliho/banner ucapan Selamat dan Sukses Muktamar Pemikiran Dosen PMII di pusat kotanya masing-masing, antara lain Bupati Tuban, Pamekasan, Situbondo, Tulungagung, Gresik dan lain-lain.

Terkait sambutan meriah para Kepala Daerah di Jawa Timur ini, Bendahara Umum PW IKA PMII Jatim Firman Syah Ali yang akrab disapa Cak Firman mengucapkan rasa terharu dan ucapan terima kasih tiada terhingga.

“saya dapat laporan bahwa para Kepala Daerah dan Pimpiman DPRD se-Jawa Timur ramai-ramai membuat baliho ucapan Selamat dan Sukses Muktamar Pemikiran Dosen PMII, ini sangat surprise mengingat Provinsi Jawa Timur memang menjadi tuan rumah Muktamar” ucap Keponakan Menkopolhukam sekaligus Korwil Sahabat Mahfud MD Jawa Timur ini.

Cak Firman berharap Muktamar Pemikiran Nasional yang sekaligus menjadi ajang Rakerwil PW IKA PMII Jatim, pelantikan beberapa PC IKA PMII Jatim serta gelaran malam Anugerah Pergerakan ini berjalan aman, tertib, lancar, sukses dan barokah.

“Kami berharap Muktamar Pemikiran Dosen PMII Nasional yang dirangkai dengan banyak agenda penting lainnya di Kampus UIN Tulungagung besok berjalan aman, tertib, lancar, terkendali, sukses dan barokah. Mohon doa semua masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Jawa Timur sebagai tuan rumah Muktamar” tutup BPO HKTI Jatim ini. (red)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait