Pasangan Mubarok Mendaftar di KPU Hari Rabu, Ini Maknanya

  • Whatsapp

MOJOKERTO, Beritalima.com – Rabu tanggal 28 Agustus 2024, pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Mojokerto, Muhammad Al Barra dan Muhammad Rizal Octavian (Mubarok) resmi mendaftar di KPU kabupaten Mojokerto, Jl.RAAK Adinegoro, No.1-2 Sooko, Mojokerto.

Saat mendaftar di KPU kabupaten Mojokerto, pasangan Mubarok dikawal sekitar 1000 simpatisan, dari relawan dan 13 partai pendukung, baik parlemen maupun non parlemen.

Pasangan Mubarok memilih Rabu 28 Agustus 2024 untuk mendaftar ke KPU Mojokerto karena hitungan kalender Jawa. Ia menilai, hari Rabu adalah hari baik.

Saat menyampaikan Visi Misinya, Muhammad Al Barra (Gus Barra) mengungkapkan, dirinya bersama Mas Rizal maju sebagai Bupati Mojokerto adalah tulus dan murni untuk menjadikan Mojokerto lebih maju lagi.

“Visi kami menjadikan kabupaten Mojokerto yang lebih maju, adil dan makmur, serta meningkatkan insfratruktur di kabupaten Mojokerto yang lebih baik” ungkapnya

Selain itu, lanjutnya Gus Barra, juga ada 5 misi dan program unggulan ketika menjadi Bupati Mojokerto, yang pertama menjadikan pemerintah Mojokerto bersih dari KKN , kedua meningkatkan sumber daya manusia dengan peningkatan sarana pendidikan, soal ekonomi kita permudah investasi sehingga bisa menyerap lapangan kerja.

“Ketiga akan menjamin kesehatan masyarakat kabupaten Mojokerto, ketika berobat ke rumah sakit (RS) cukup dengan menunjukkan KTP, keempat, akan memberdayakan Masyarakat, pemuda dan seniman dan budaya, dan yang kelima, peningkatan pemerataan pembangunan infrastruktur di Mojokerto” imbuh Gus Barra

Gus Barra juga, menyampaikan, akronim Mubarok ini adalah pasangan Muhammad al-baqarah dan Muhammad Rizal Oktavian Mubarok dalam bahasa Arab Mubarok ini adalah bahasa Arab yang artinya adalah bertabur keberkahan.

“Kami berharap akronim Mubarok ini, sesuai dengan namanya. Dan kita berharap Kabupaten Mojokerto ini bertabur keberkahan makanya kita akan ada langkah-langkah berkah pendidikan berkah ekonomi berkah” pungkas Gus Barra

Saat pendaftaran selain diantar, ratusan simpatisan, tampak pula ikut mengantar orang tua Gus Barra dan Mas Rizal, KH Asep Syaifudin Chalim dan Ahmady bersama keluarga besarnya. (Kar)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait