PBV Ayunda Pamekasan Akan Tampil di Proliga

  • Whatsapp

PAMEKASAN, Beritalima.com| Menjadi juara Dua pada putaran Final Dandim Cup 2022, Persatuan Bola Voli(PBV), Ayunda bakalan tampil di Proliga.

Rencana tersebut tentu menjadi impian bagi semua para pemain Ayunda setelah mendapatkan gelar Juara 1 pada Open Turnamen Trunojoyo Cup Tahun 2022 di Pamekasan tepatnya pada Hari Kamis Tanggal 25 Agustus 2022, di Lapangan Trunojoyo, Kecamatan Pademawu.

Bacaan Lainnya

Tentu kemenangan itu menjadi sejarah yang tak dapat terlupakan bagi semua pecinta PBV di Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur.

Bambang Budianto, selaku Owner Tim Ayunda mengatakan, timnya sudah melakukan tugas sepenuh hati dan bermain secara sportif.

Menurutnya tim Ayunda juga selalu menjunjung tinggi nilai-nilai sportifitas dalam permainannya.

Dalam pertandingan kata Bambang sapaan akrabnya sudah biasa ada yang menang pasti juga ada yang kalah. Hal tersebut sudah wajar.

“Ayunda saya lihat unggul dan bermain sangat cantik, skillnya luar biasa barusan. Kita kala tipis di set ke lima,”ujarnya.

Tapi hal itu tidak membuat para tim punggawa PBV Ayunda putus asa dan patah semangat.

“Justru dengan kalah sangat tipis ini, kami trus akan mengasah diri dan selalu berlatih untuk masuk nantinya di Proliga,”ucap Bambang.

Bambang, meminta doa dan memohon restu bagi para pencinta PBV di Kabupaten Pamekasan, dan juga PBVSI Pamekasan agar PBV Ayunda bisa masuk dan bermain di Proliga.

“Untuk itu semua sarana dan prasarana sudah kita lakukan, dari segi Management juga Gor Lapangan Ayunda sudah mulai di garap dan akan segera terealisasi pada tahun 2024,”jelasnya.

“Kita mohon doa dan restunya saja semoga Ayunda masuk dan bisa bermain di Proliga nantinya,”tutupnya.(AY)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait