KUPANG, beritalima.com – Pelabuhan Tenau Kupang, Nusa Tenggara Timur segera dinaikkan statusnya menjadi Pelabuhan Internasional.
“ Kita sedang menggagas mengembangkan Pelabuhan Tenau menjadi Pelabuhan Internasional. Pengembangan Pelabuhan Tenau ini bekerja sama dengan Bank Dunia di Jakarta. Pihak Bank Dunia sudah sudah datang bertemu dengan Bapak Gubernur mendiskusikan ini untuk menjadikan Pelabuhan Tenau sebagai Pelabuhan Internasional,” kata Kepala Biro Humas dan Protokol Setda NTT, Marius A. Jelamu kepada wartawan di Kupang, Kamis 15/8).
Dikatakan Marius, Pemerintah Provinsi NTT dan Bank Dunia sedang mengkaji pengembangan Pelabuhan Tenau. “ Nanti ada pengemabngan besar – besaran, sehingga diharapkan ekspor kita tidak lagi melalui Surabaya, Jakarta atau Makasar tapi bisa langsung dari Pelabuhan Tenau,” tambah dia. (L. Ng. Mbuhang)