Pemkab Tulungagung Lakukan Penambalan Jalan Berlubang

  • Whatsapp

TULUNGAGUNG, beritalima.com- Pemerintah Kabupaten (Pemkab)Tulungagung, Jawa Timur, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), melakukan penambalan ruas jalan berlubang.

Penambalan ini, dilakukan dengan material colmix, yang merupakan salah satu tipe aspal yang dapat langsung dihampar setelah penuangan teakcoat pada permukaan jalan yang mengalami kerusakan

Kepala Dinas PUPR Kabupaten Tulungagung, Dwi Hari Subagyo, melalui Sekretaris Dinas PUPR, Farid Abadi, mengatakan, penambalan ini sifatnya darurat, seperti yang sedang dilakukan penambalan di wilayah Kauman.

“Ini sifatnya kedaruratan, dan di UPT Kauman saat ini sedang melaksanakan penambalan jalan. Yakni penambalan jalan utama di sepanjang ruas jalan Cuiri-Pagerwojo,” kata Farid.

Menurutnya, jalan yang berlubang dan kurang bagus dapat membahayakan keselamatan pengguna jalan, dilakukan penambalan.

“Kita lihat, misalkan ada yang berlubang langsung kita tambal. Karena itu membahayakan. Seperti jalan Desa Pucangan yang sedang dikerjakan,” terangnya.

Terkait anggaran yang digunakan untuk penambalan jalan, menurut lagi, berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) melalui pemeliharaan jalan di masing-masing UPT.

“Setelah dilakukan penambalan, diharapkan kondisi jalan yang sudah ditambal ini berangsur-angsur bisa stabil. Menjadi lebih baik dan pengendara merasa nyaman saat melewati jalan tersebut,” tuturnya,

Farid berpesan, karena jalan yang ada masih banyak ruas yang kondisinya masih belum bagus, agar masyarakat tetap waspada dan berhati-hati dalam berkendara, dan ikut berpartisipasi menjaga kondisi jalan yang ada.

“Kami tidak melakukan pengerasan di bahu jalan yang mengakibatkan terjadi genangan air. Karena genangan air merupakan salah satu penyebab kerusakan jalan,” paparnya.

Pihak PUPR, lanjutnya, juga berkomitmen, menuntaskan jalan-jalan yang berlubang walaupun dengan keterbatasan yang ada.

“Kita akan berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan yang terbaik, meskipun anggaran kami terbatas. Dengan keterbatasan ini, kami tetap berusaha semaksimal mungkin agar jalan-jalan yang kondisinya kurang bagus ini bisa segera tertangani,” tandasnya.

“Sedangkan untuk kerusakan yang parah, kita harus melalui proses penganggaran terlebih dahulu,” imbuhnya.

Jika masyarakat ada keluhan, Farid menghimbau langsung menghubungi pihak-pihak terkait.

“Jika ada keluhan terkait jalan yang rusak atau berlubang, bisa disampaikan langsung ke UPT terdekat atau Dinas PUPR. Bisa juga melalui call center di nomor 085222225700. Bisa juga disampaikan melalui media sosial seperti FB, Instagram, dan Twitter,” pungkasnya.

Untuk diketahui, Dinas PUPR Kabupaten Tulungagung, memiliki UPT yang dibagi menjadi 4 wilayah. Yaitu Tulungagung, Kauman, Campurdarat dan Ngunut. (Dst/editor Sudibyo, SH, MH).

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait