Pemko Bnada Aceh’’ Banyak Proyek Harus Dikerjakan Tahun Ini

  • Whatsapp

BANDA ACEH, Beritalima.com-Walikota Banda Aceh, Illiza Sa’aduddin Djamal SE meminta warga Kecamatan Banda Raya bisa bersabar dari dampak pembangunan sejumlah jalan dan jembatan yang akan segera dibangun di kecamatan ditersebut. Kata Illiza, tahun ini banyak pembangunan infrastruktur diseluruh Kota Banda Aceh, termasuk di gampong-gampong dalam wilayah Banda Raya.

Menurutnya di Kecamatan Banda Raya saja, akan banyak proyek yang bakal dikerjakan tahun ini, jadi saya minta warga bersabarlah karena mungkin akan berdebu dan macet,” pinta Illiza usai acara pelantikan Keuchik Lhong Raya, Zulfikri SE, Senin (25/4/2016) di Masjid Taqwa, Lhong Raya.

Illiza mengungkapkan, akan ada proyek peningkatan jalan dan jembatan di Banda Raya yang akan segera dimulai, diantaranya pelebaran Jalan Malaikul Saleh, pelebaran jembatan AMD, pembangunan jembatan serta pembangunan jalan Teungku Di Lhoong Dua, Peunyeurat.

Lanjut Illiza, seluruh pembangunan di Banda Aceh menghabiskan dana hingga Rp 1 T lebih. Dana tersebebut merupakan dana diluar APBK Banda Aceh.

“Kita berhasil yakinkan Pemerintah Pusat dan Provinsi dan kita dapatkan Rp. 1 T lebih untuk pembangunan, itu diluar APBK. Pembanguan ini terus kita pacu demi kemaslahatan umat,” lanjutnya.

Sementara itu, Camat Banda Raya Maswani, ketika dikonfirmasi membenarkan pernyataan Illiza. Katanya, sebelumnya pihaknya sudah mengusulkan pembangunan beberapa ruas jalan dan jembatan, seperti peningkatan jalan dan perluasan jembatan di perbatasan Lampeuneurut, tepatnya di dekat Kantor Badan SAR Aceh kepada Pemko,’’(**)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *