KOTA MALANG, beritalima.com- Setelah beberapa bulan kosong, akhirnya jabatan Kepala Satpol PP Kota Malang terisi. Saat ini yang menduduki jabatan Satpol PP tersebut diisi oleh Priyadi, yang sebelumnya menjabat sebagai Camat Blimbing. Priyadi dilantik sebagai Kepala Satpol PP oleh Walikota Malang, H Moch Anton, pada Senin (8/5), di Ruang Sidang Balai Kota.
Menurut Walikota Malang H Moch Anton bahwa, jabatan Kasatpol PP itu sempat dilelang. Hal ini merupakan terobosan yang sangat baik karena menghasilkan pejabat yang kompeten dan bisa mengembang misi dan visi secara maksimal.
“Yang jelas pengisian jabatan ini sangat baik sekali, karena mereka yang terpilih adalah orang yang kompeten,” katanya.
Abah panggilan akrab Walikota Malang itu juga menambahkan bahwa berbagai permasalahan seperti Pedagang Kaki Lima (PKL), hingga baliho baliho liar yang merusak keindahan wajah Kota Malang harus segera ditindak oleh Satpol PP.
“Bahkan ke depan kabel-kabel yang berseliweran di atas itu bisa juga ditertibkan bila melanggar aturan,” tukasnya.
Terpisah, Kepala Satpol PP yang baru dilantik, Priyadi mengaku akan mengemban amanah ini dengan baik. Ia menyebut tugas sebagai Kepala Satpol PP bukanlah hal yang mudah.
“Saya tentu akan maksimal dalam bekerja, karena itu saya mohon doa dari masyarakat,” ungkap Priyadi. (Sjp/sn)