Pengendara Honda CBR Asal Sergai Tewas Ditabrak Colt Diesel

  • Whatsapp

SERGAI, beritalima.com- Diduga kurang berhati-hati, sebuah Mobil Truk Colt Diesel dengan nomor Polisi BK 8062 CE dikemudikan Sahat Pakpahan (42) warga Jalan air bersih, Kelurahan Binjai, Kecamatan Medan Area Kota Medan.

Tiba-tiba hendak mendahului sebuah Truck Tronton nomor pol BK 8052 MD di kemudikan Erwin Syahputra (26)warga Desa Air Meles Atas, Kec Selupu Rejang Kab Lejang Lebong, Propinsi Bengkulu.

Sehingga Truk Colt disel bersentuhan dengan truk tronton sehingga langsung menabrak sebuah sepeda motor honda CBR dengan nomor polisi BK 5128 XAQ dikemudikan Yusdiono(23) seorang mahasiswa tinggal Dusun II, Desa Pasar Bari, Kecamatan Teluk Mengkudu, Kab Sergai.

Atas peristiwa tersebut pengendara sepeda motor Honda CBR Yusdiono mengalami tangan kanan dan kiri patah, bibir bawah memar, kaki kiri dan kanan lecet dan berobat di RSU Trianda Pasar Bengkel, namun karna luka cukup berat kemudian di rujuk ke RSU Green Medistra Lubuk Pakam Dan akhirnya Meninggal dunia.

Kejadian dilokasi Jalan umum Medan Tebing Tinggi, tepatnya di Dusun III, Desa Sei buluh,Kec Perbaungan, Kab Serdang Bedagai, Jumat(8/11) sekira pukul 23:30 WIB.

Informasi yang diperoleh Wartawan, kejadian bermula pada saat Mobil Truk Colt disel di kemudikan oleh sahat pakpahan yang datang dari arah tebing tinggi menuju arah medan.

” Namun setibanya di TKP di duga kurang hati -hati saat mendahului Mobil Truk Trontonyang di kemudikan Erwin Syahputra berada di depannya satu arah sehingga bertabrakan dengan sepeda motor Honda CBR yang dikendarai oleh Yusdiono yang merupahkan sesuai identitas seorang mahasiswa.

Pengendara Honda CBR yang datang dari arah berlawanan akibat Mobil Truk Colt disel tersebut bersentuhan dengan Mobil Truk Tronton. Akibat kejadian tersebut pengendara sepeda motor Honda CBR langsung dilarikan rumah sakit akibat mengalami luka berat Dan akhirnya meninggal dunia dirumah sakit.

” Saat ini ketiga kendaraan mengalami kerusakaan Dan Sudan diamankan di Pos Lantas Sei Sijenggi,”ungkap Kasat Lantas AKP Agung Basoni melalui Kanit Laka Iptu Sawalluddin kepada Wartawan ,Sabtu(9/11).(Budi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *