Penyelam Putri Pertama Bakamla RI Ikut Meriahkan Selam Massal Wanita Pecah Rekor MURI

  • Whatsapp

Jakarta -Turut serta memeriahkan kegiatan menyelam secara massal wanita dan pembentangan bendera merah putih terpanjang dibawah laut untuk meraih rekor MURI, dua anggota Bakamla RI dari Kantor Kamla Zona Maritim Tengah yang merupakan penyelam pertama wanita yang di miliki oleh Bakamla RI, ikut berpartisipasi dalam penyelaman massal wanita yang diikuti 930 penyelam wanita, di Laut Megamas, Manado, Prov. Sulawesi Utara, Sabtu (11/8/2018).

Untuk bisa mengikuti kegiatan ini, seluruh peserta harus mempunyai sertifikat menyelam. Untuk itu peserta dari Bakamla RI yaitu Cindy Lia Kawulur, S.T. dan Yoana R. Pamona, S.T.,mengikuti pelatihan di Internasional Scuba School Diving (SSI) secara intensif selama dua minggu dilanjutkan tes audisi dan karantina di Ditpolair Sulut selama satu minggu di Bitung. Selama acara menyelam massal berlangsung terlihat pula Drg. Franca Malkan, istri Kepala Bakamla RI Periode 2015-2016 Laksdya TNI Dr. Desi Albert Mamahit, M.Sc. dan Nina Djuwita Hastuti, istri Kepala Kantor Kamla Zona Maritim Tengah Periode 2015-2017 Brigjen Pol Drs. Anang Syarif Hidayat ikut serta dalam penyelaman.

Terdapat dua rekor yang dipecahkan dalam kegiatan ini yaitu penyelaman dengan jumlah penyelam wanita terbanyak dan pembentangan bendera terpanjang di bawah laut, dari tiang dititik nol hingga sepanjang 200 meter dibawah laut dilakukan secara defile oleh Ketua WASI Tri Suswati Tito Karnavian.

Rekor Muri diserahkan langsung oleh Ketua MURI Jaya Suprana. Turut hadir dalam kemeriahan acara yaitu Kepala Kantor Kamla Zona Maritim Tengah Brigjen Pol Drs Bastomi Sanap, S.H., M.Hum.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *