Perencanaan BUMDES Tahun 2024 di Kecamatan Plandaan Akan Membuka Unit Unit Baru

  • Whatsapp

Jombang | beritalima.com – Musyawarah Antar Desa Pertanggungjawaban (MADPJ) Tahun 2023 dan MAD Perencanaan TA 2024 BUMDESMA PLANDAAN LESTARI LKD diKecamatan Plandaan dihadiri DPMD Kabupaten Jombang, Camat Plandaan, Danramil dan Kapolsek Plandaan, Kepala Desa se Kecamatan Plandaan, Ketua BPD dan Tokoh masyarakat laki laki dan perempuan, ditempatkan di ruang pertemuan GRAHA KARTIKA Desa Karangmojo, Rabu (17/1/2024).

Direktur BUMDESMA PLANDAAN LESTARI LKD Narudin mengatakan banyak menyampaikan masalah BUMDESMA berdasarkan potret yang ada. Dalam ungkapannya Nasrudin lebih banyak menyampaikan hasil potret keberhasilan BUMDESMA di Kecamatan Plandaan.

Dengan demikian diucapkan Nasrudin terhadap permasalahan BUMDESMA yang telah Dilontarkan saat MADPJ tentang Badan Usaha Milik Desa Bersama Plandaan Lestari LKD, akunya melaksanakan kegiatan identifikasi masalah ke kelompok kelompok bersama TIM untuk mengurai masalah yang ada di kelompok.

MAD yang dilaksanakan di gedung pertemuan GRAHA KARTIKA Desa Karangmojo, terkait pertanggungjawaban tahun anggaran 2023 dan MAD perencanaan tahun 2024.

Oleh karena itu dikatakan Narsudin, untuk perencanaan tahun 2024 perlu kehati – hatian karena menurutnya kesuksesan di lembaga BUMDESMA adalah berjalannya sistem yang baik dan benar kususnya pada berjalannya sistem yang ada .

Pendapatan BUMDES milik bersama tahun 2023 lalu sebanyak Rp700 juta lebih ditambah jasa – jasa lainnya.

Dalam perencanaan ditahun 2024 ini BUMDESMA PLANDAAN LESTARI LKD akan membuat unit unit usaha riel, kususnya yg sdh berjalan saat ini yakni PT. LKM BUMI PLANDAAN LESTARI, PUJASERA TAMAN HIBURAN DAN BERMAIN, PELAYANAN KREDIT LEKTRO dan usaha usaha riel lainnya.

Jurnalis : Dedy Mulyadi

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait