Peringati Hari Ibu, DWP Ditjenka Kemenhub dan PIKKA Bantu Selimut Pengungsi Semeru

  • Whatsapp

LUMAJANG, beritalima.com | Dengan mengusung tema “Untuk Ibu di Hari Ibu”, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Ditjenka Kemenhub dan Persatuan Istri Karyawan-Karyawati Kereta Api (PIKKA) menyalurkan bantuan selimut untuk para ibu di shelter Guguran Semeru, Rabu (22/12/2021).

Bantuan tersebut secara simbolis diserahkan Ketua DWP Ditjenka Kemenhub Uci Zulfikri dan Ketua PIKKA PT KAI Anik Didiek Hartantyo kepada istri Bupati Lumajang Farin Thoriq di Pendopo “Arya Wiraraja” Lumajang, dan langsung kepada ibu-ibu pengungsi erupsi Semeru.

“Bantuan sebanyak 550 selimut ini merupakan wujud kepedulian dari persatuan ibu-ibu Ditjenka dan PT KAI kepada para pengungsi erupsi Semeru,” kata Manager Humas PT KAI (Persero) Daerah Operasi 8 Surabaya, Luqman Arif.

Menurutnya, penyaluran bantuan ini merupakan bentuk kolaborasi regulator dan operator bidang perkeretaapian dalam percepatan bantuan kemanusiaan.

“Bantuan ini sekaligus bentuk kepedulian di Hari Ibu. Semoga dengan adanya penyaluran bantuan selimut ini dapat bermanfaat bagi saudara-saudara kita yang terdampak erupsi Semeru,” ucap Luqman.

Ditambahkan, dengan bersinergi bersama Pemerintahan setempat, bantuan selimut tersebut disalurkan di posko-posko pengungsian, di antaranya di SMPN 2 Pasirian, SMPN 1 Candiputro, SMAN Candiputro. (Gan)

Teks Foto: Ketua DWP Ditjenka Kemenhub Uci Zulfikri dan Ketua PIKKA PT KAI Anik Didiek Hartantyo saat menyerahkan bantuan selimut kepada ibu-ibu pengungsi erupsi Semeru, Rabu (22/12/2021).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait