Peusangan Raya FC Aceh Unggul 1-0 Atas Bangka Belitung

  • Whatsapp

MALANG JAWA TIMUR_beritalima.com | Kompetisi Nasional Piala Soeratin U – 17 merupakan turnamen pembinaan pencarian bibit bakat atlet sepak bola tahun ini yang menjadi tuan rumah adalah kota Malang Jawa Timur.

Permainan perdana Peusangan Raya FC Aceh unggul 1-0 atas Bangka Belitung yang berlangsung di Lapangan Bola Kaki Armed Universitas Muhammadiyah Malang, Selasa pagi ( 11/2/2020 ) pada Kompetisi Piala Soeratin U – 17.

Official tim Peusangan Raya FC Aceh, Muhibuddin AMd melaporkan dari Malang Jawa Timur melalui WhatsApp messenger, mengatakan bahwa Alhamdulillah Permainan perdana kita mendapatkan kemenangan dengan skor 1-0 melawan SSB Bangka Belitung.

Gol penyelamatan Peusangan Raya FC dicetak oleh pemain M Rizki pada babak kedua menit ke 42.

Walau permainan antara kedua kesebelasan bersaing sangat ketat dengan gaya dan teknis unggulan masing-masing, namun hingga berakhir pertandingan, Peusangan Raya FC Aceh mampu bertahan skor 1-0, “Kata Muhib”.

Tim Peusangan Raya FC Aceh dibawah binaan pelatih Mulya Saputra, Samsul Bahri Papi dan Pelatih kiper Maman Kusmansyah terus melatih dan menggali potensi dan perkembangan atlet dengan berbagai teknis unik yang sulit dibaca oleh lawan dengan harapan Peusangan Raya FC keluar sebagai juara piala Soeratin tahun 2020 ini sebagaimana pesan Plt Bupati Bireuen, Dr Muzakkar A Gani SH MSi. “ujar Muhib”.

Sementara Ketua Harian KONI Bireuen, Drs Murdani berucap syukur Alhamdulillah atas kemenangan yang diperoleh tim Peusangan Raya FC Aceh. Selamat atas raihan 3 poin awal. Semoga anak-anak kita para atlet yang sedang berjuang di Kota Malang sana tambah semangat dan tetap sehat dan kita berharap mudah-mudahan ini awal yang baik. (Teuku Muhammad)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait