Bireuen,Beritalima – Plt Bupati Bireuen Ir Mukhtar Abda,M.Si memohon kepada seluruh wartawan yang bertugas di wilayah Bireuen yang meliput kegiatan di Pilkada harus netral dan profesional.
Pernyataan tersebut disampaikan Bupati Bireuen Ir Mukhtar Abda,M.Si dalam pertemuan kusus dengan para wartawan yang dihadiri Sekdakab Bireuen, Asisten 1 dan II Setdakab Bireuen, Kepala DPKKD Bireuen dan Kepala Inspektorat Bireuen Rabu (2/11) di lantai 2 Café “ Cek Mus Resto Coffe “ Desa Cot Gapu depan Kantor Bupati Bireuen.
Ir Mukhtar meminta Wartawan harus profesional dalam menginformasikan berita para Paslon nomor 1 sampai 5 yang berimbang, obyektif dan tak membuat opini pribadi, serta tak menjelekkan salah satu Paslon Wabub dan Cawabup.
Dalam kaitan tersebut Plt Bupati Bireuen mengatakan, bikan saja PNS yang dituntut bersikap netral dalam Pilkada 15 Pebruari 2017
Wartawan juga diminta netral.
Wartawan juga diminta netral.
‘ Saya berharap semua wartawan yang bertugas meliput pilkada di Kabupaten Bireuen berpartisipasi dan mampu menjaga stabilitas demokrasi di Wilayah Bireuen supaya pilkada berjalan aman lancar dan sukses,” Ungkap Ir Mulhtar Abda,M.Si yang sangat akrab dengan para wartawan.
Menurut Mukhtar, peranan wartawan sangat besar pengaruhnya terhadap masyarakat apalagi di kalangan masyarakat awam, informasi yang didapat dari media massa, langsung saja ditelan mentah-mentah. Untuk itulah diharapkan dalam menyampaikan berita agar informasinya akurat dan obyektif. ( SUHERMAN AMIN)