SITUBONDO, Beritalima.com – Himbauan pemerintah tentang Penerapan physical distancing sangat berdampak bagi masyarakat yang meggantungkan hidupnya dari pekerjaan harian seperti tukang becak, pedagang keliling, Ojol buruh tani dan tenaga harian lainnya.
Sebagai bentuk empati dan kepedulian Polres Situbondo melalui personil Polwan membagikan sembako kepada tukang becak, pedagang kecil dan warga tidak mampu disekitar Mapolres dan terminal bus Situbondo.
Kepedulian tersebut menurut Kasat Lantas AKP Indah Citra Fitriani, S.I.K bahwasan ditengah penerapan Physical Distancing untuk mencegah penyebaran virus Corona masih ada warga miskin kurang mampu berusaha mencari nafkah, sehingga tidak bisa abai begitu saja terhadap mereka.
“Masyarakat masih banyak yang keluar rumah untuk mencari nafkah, maka dari itu Polwan Polres Situbondo berbuat semampu apa yang bisa dilakukan yaitu memberikan bantuan sembako kepada tukang becak dan pedagang kecil mulai jalan PB. Sudirman hingga Kawasan Terminal Situbondo,”Papar AKP Indah Citra Fitriani.
Selain membagikan sembako, Kasat Lantas dan anggota Polwan juga mengimbau masyarakat untuk menjaga kebersihan diri, rajin cuci tangan, jaga jarak dan hindari kerumunan serta pakai masker sesuai dengan anjuran Pemerintah guna mencegah penularan Covid-19, sekitar 100 paket sembako yang berasal dari patungan anggota Polwan Polres Situbondo.
(Joe)