Jayapura ,beritalima.com-Prajurit TNI Babinsa Kodim 1708/BN yang di pimpin Sersan Dua Paulus Lamek Karuapi bersama-sama dengan masyarakat membangun Perpustakaan Gereja bertempat di Desa Fanindi Distrik Supiori Selatan Kabupaten Supiori.(senin/26/9) Sersan Dua Paulus Lamek Karuapi mengatakan bahwa kalau nantinya pembangunan perpustakaan gereja sudah selesai maka akan menumbuhkan minat masyarakat untuk lebih ingin tau tentang keagamaan. Terutama pengenalan ajaran agama dengan baik dan juga masyarakat dapat mengenali informasi tentang agama secara mandiri karena hanya orang yang percaya diri dan orang yang mandirilah yang mampu mencapai kemajuan. “Karya bakti ini pembangunan Perpustakaan Gereja adalah sebagai wujud nyata antar masyarakat dan Babinsa untuk bersama-sama bergotong-royong untuk membangun gedung perpustakaan tersebut yang mana pembangunan tersebut berguna untuk kepntingan bersama. Katanya Sementara itu Kepala Desa Fanindi Distrik Supiori Selatan Kabupaten Supiori Abraham Warikar dan Ibu Pendeta Kofarit beserta masyarakat sangat mendukung dan memberikan apresiasi sebesar-besarnya kepada prajurit TNI Babinsa Kodim 1708/BN yang telah membantu meringankan kegiatan karya bakti tersebut.(edho)