Presiden PKS : 2019 NTT Harus Ada Perwakilan di DPR

  • Whatsapp

KUPANG, beritalima.com – Presisden PKS, M Shohibul Iman meminta para kadernya di Nusa Tenggara Timur dalam pemilihan umum legislatif (Pileg) tahun 2019 mendatang untuk berjuang sehingga memperoleh satu kursi di DPR RI.

“ Pileg 2019 NTT harus ada perwakilan di DPR RI. Saya berharap semua kader – kader diperhatikan. Karena itu, komunikasi antar struktur dengan kader ini, diperbaiki dan ditingkatkan. Tidak boleh ada skat yang membuat kader tidak mau berkomunikasi. Semua kader harus mau berkomunikasi denngan struktur. Jangan struktur membuat sekat – sekat yang membuat kader kesulitan”, kata M Shohibul Iman saat Silaturahmi dan Temu Kader PKS NTT di Swiss Belinn Kristal, Senin (1/8) malam.

Ia mengatakan, PKS hadir bukan semata – mata untuk mengejar kekuasaan. Tapi PKS ingin berhikmah. Karena pada dasarnya berhikmat kepada rakyat itu tanpa kekuasaan pun bisa kita lakukan.

“ Dalam kita berpartai, walaupun kita belum punya posisi kedudukan tapi hikmat kepada rakyat itu harus kita lakukan dalam kapasitas itu, sebisa mungkin kita lakukan. PKS hadir ingin memberikan hikmat kepada rakyat sebanyak – banyak”, katanya.

Ia mengakui, keluarga besar PKS di berabagi tempat, walau pun nilai nominal kursinya kecil, tetapi banyak calon – calon kepala daerah yang menginginkan bersama – sama dengan PKS. Kenapa, karena PKS itu, nilai nominalnya boleh kecil tapi inperisitnya orang melihat luar biasa. Karena itu, kader PKS di jajaran pimpinan, supaya optimalkan seluruh kader – kader PKS. Kemudian perdayakan seluruh kader – kader PKS, karena keluarga besar PKS semuanya memiliki potensi yang sangat sangat luar biasa.

 “ Saya tidak ingin ada keluarga besar PKS yang idol. Yang tidak terpaket mereka semua diperdayakan. Diperdayakan pada seluruh sektor dimana mereka bisa berkontribusi optimal. Makanya sekarang DPP mencanangkan dakwah kultural dan struktural”, katanya.

Acara silaturahmi dan temu kader PKS NTT ini, hadir pula Ketua DPW PKS NTT, Suharjito serta pengurus PDW PKS NTT dan Kabupaten/Kota. (Ang)

 

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *