Prof Hambali Tidak Punya Putra Mahkota di Muswil V APTISI

  • Whatsapp

Muswil V Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) Kopertis Wilayah IX-A Sulawesi, digelar Sabtu (22/10/2016). Perhelatan ini bakal dihadiri peserta dari pengelola dan pimpinan perguruan tingi se-Sulawesi.

Pelaksanaan Muswil V digelar di Hotel Clarion Makassar dengan peserta berasal dari utusan kampus yang ada di Provinsi Sulsel, Sultra, Sulteng dan Sulbar.

Agenda yang bakal dilakukan  selama kegiatan berlangsung adalah evaluasi atas realisasi program kerja serta agenda  strategis yakni akan memilih ketua APTISI  untuk periode empat tahun kedepan.

Ketua APTISI Wilayah IX-A Sulawesi, Prof Dr Hambali Thalib, SH, MH ketika di temui media, Jumat (21/10/2016) secara tegas menyatakan,  kalau  dirinya tidak memiliki putra mahkota yang dipersiapkan melanjutkan kepemimpinan di APTISI.

‘’Semua anggota memiliki peluang dan kesempatan untuk membesarkan dan mengembangkan APTISI ke depan, selaku mitra pemerintah dalam meningkatkan proses pembelajaran dan mencerdaskan sumber daya manusia di perguruan tinggi.

Sangat terlalu banyak anggota yang siap dan memiliki kemampuan dan kapasitas untuk menjadi ketua APTISI untuk periode akan datang. ‘’ Silahkan para pimpian dan pengelolah kampus PTS memilih dan menentukan sendiri siapa figur yang lebih ideal menjadi ketua APTISI periode akan datang ‘’ tandas mantan Direktur PPs-UMI Makassar ini.

Wacana berkembang di kalangan pimpinan PTS sejumlah figur disebut-sebut bakal maju dalam pertarungan menjadi ketua baru APTISI.  Sosok yang namanya kencang jadi perbincangan itu termasuk di antaranya; Rektor Universitas Pejuang Republik Indonesia (UPRI), Dr Hj Andi Niniek F Lantara, M.Si; Wakil Rektor V UMI Makassar, Prof. Dr. Ma’ruf Hafidz, SH, MH serta Deputi Rektor I Universitas Fajar, Dr Mulyadi Hamid, M.Si. (yahya)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *