PSHT Sidoarjo Bentengi Anggota Dari Bahaya Narkoba

  • Whatsapp

SIDOARJO, beritalima.com | Jumlah anggota Perguruan Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Sidoarjo terus bertambah. Karena itu, perguruan yang diketuai Priyono ini menggelar tasyakuran warga baru 2019 sekalian temu kadhang korlap se-Sidoarjo, Ahad (17/7/2019).

Acara yang diselenggarakan di GOR Lanudal Juanda, Sidoarjo, ini dihadiri para pengurus dan ratusan anggota lama dan baru PSHT Sidoarjo. Selain mereka, tampak pula Sekretaris Gerakan Mencegah Dan Mengobati (GMDM) Jawa Timur, Siswanto, Ketua GMDM Surabaya, Yayuk Sri Wahyuningsih.

Menurut Suwandi, Ketua II Cabang PSHT Sidoarjo, acara pengesahan warga baru PSHT Cabang Sidoarjo ini sengaja disertai dengan sosialisasi anti narkoba dengan narasumber dari GMDM. Harapannya, seluruh pengurus dan anggota PSHT khususnya cabang Sidoarjo terhindar dari penyalahgunaan narkoba.

“Ahamdulillah anggota kami tidak ada yang terlibat masalah narkoba. Karena itu, dengan sosialisasi ini kami membentengi anggota beserta keluarga dan masyarakat sekitar menjauhi narkoba,” ujar Suwandi, sembari menyebutkan jumlah anggota PSHT Sidoarjo saat ini sekitar 3.500 orang.

Lebih dari itu, dengan diberikannya petunjuk pencegahan narkoba, Suwandi juga berharap pada anggota PSHT Cabang Sidoarjo untuk ikut memerangi bahaya narkoba. Peran serta ini bisa dilakukan dimana saja, misalnya saat di warung kopi atau ketika sedang kumpul dengan teman-taman bisa saling mengingatkan tentang bahaya narkoba.

Tentang prestasi PSHT sendiri, menurut Suwandi, juga masih sangat membanggakan. Disebutkan, dalam event Asean Games lalu, dari sekian banyak medali yang dikumpulkan tim pesilat Indonesia, PSHT masih mampu menyumbangkan 8 medali emas.

Ketua Cabang PSHT Sidoarjo, Priyono, mengapresiasi inisiatif GMDM dakam mensosialisasikan bahaya narkoba di ajang ini, sehingga anggota PSHT Sidoarjo terbentengi serbuan barang yang bisa merusak mental bangsa ini. “Kehadiran GMDM di acara ini sangat positif sekali. Harapan kita ini dapat membentengi anggota PSHT Sidoarjo dari pengaruh narkoba,” tandas Priyono. (Ganefo)

Teks Foto: Sebagian pengurus PSHT Cabang Sidoarjo di acara Pengesahan Anggota Baru dan Temu Kadhang Korlap di GOR Lanudal Juanda, Sidoarjo, Ahad (17/11/2019).

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *