Puluhan Ribu Massa Hadiri Deklarasi Viktor – Josef di Waingapu

  • Whatsapp

WAINGAPU, beritalima.com – Sekitar kurang 30 ribu massa dari seluruh desa/kelurahan se-kabupaten Sumba Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur menghadiri deklarasi pasangan calon gubernur dan wakil gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat – Josef Nae Soi (Viktor-Josef) di Lapangan Matawai, Kota Waingapu, Sabtu (6/1).

Hujan lebat yang sempat mengguyur Kota Waingapu, tidak menyurutkan antusiame warga dan pendukung pasangan yang didukung Partai NasDem, Golkar, Hanura dan PPP. Jalanan terpantau macet total dan kota menjadi lengang. Para pendukung dan simpatisan berbondong-bondong memadati Lapangan Matawai.

Massa yang berdatangan dari seluruh desa/kelurahan se-Sumba Timur, tak sedikit pun bergeser. Lapangan Matawai dipadati kurang lebih 30 ribu massa. Lapangan Matawai dipadati lautan manusia.
Mereka hadir dengan antusias untuk menyaksikan deklarasi politik Viktor-Josef yang bakal memimpin NTT lima tahun ke depan jika dipercayakan rakyat NTT pada Pilgub 27 Juni 2018.

Sekretaris Tim Pemenangan Viktor-Josef, Honing Sani, dalam orasi politiknya membeberkan kelebihan dan kehebatan Viktor dan Josef yang adalah senornya di Jakarta.

“Saya mantan anggota DPR RI dari PDIP, tapi saya hadir di sini karena permintaan Pak Viktor. Pak Viktor menelpon saya katanya, Ning..lu bantu qua, lu jadi sekretaris gua dan harus menang. saya mengiyakan dan berkata, Bang, saya tidak pernah ada bersama orang-orang kalah”.

Karena itu, ia mengajak masyarakat Sumba Timur, “Kita harus pastikan menang karena dua kali deklarasi, di Kupang dan Tambolaka, saya belum pernah lihat massa yang hadir sekitar 50 ribu orang”.

Menurut dia, dalam setiap Pilgub NTT Sumba selalu menjadi penentu terhadap kemenangan salah satu paket. Untuk itu, mantan bakal cagub NTT ini berharap agar sudah saatnya NTT dipimpin oleh Viktor-Josef.

“Saya belum pernah melihat cagub dan cawagub NTT datang dengam pesawat jet pribadi. Masa dua calon pemimpin NTT datang dengan dua jet pribadi, masih juga mau curi uang atau korupsi. Mereka tidak mungkin ambil fee proyek,” tegas Honing Sani.

Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Viktor-Josef Sumba Timur, Gidion Mbilijora, dalam orasinya berkata, deklarasi pasangan cagub-cawagub ini akan sangat menentukan nasib NTT ke depan. “Kita Sumba menjadi penentu. tapi apa yang kita dapat, kita tahu semua,” katanya.

Karena itu, ia mengajak seluruh masyarakat Sumba Timur untuk mendukung dan memenangkan Viktor-Josef. “Mari kita satukan tekad dan langkah untuk memenangkan paket ini,” tegas Bupati Sumba Timur ini.

Ia menambahkan, di tangan Viktor-Josef NTT akan berubah sangat signifikan karena mereka sudah berpikir bagaimana mengubah wajah NTT. (tim)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *