PWI Bondowoso Dukung kebijakan Kapolri Dalam Penerapan Presisi Saat Penegakan Hukum

  • Whatsapp
Haryono Ketua PWI Bondowoso. (Rois/beritalima.com)

BONDOWOSO, beritalima.com – Setelah istri mantan Kadiv Propam Polri (PC), ditetapkan sebagai tersangka, banyak yang mengapresiasi langkah Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo tersebut.

Salah satunya dari organisasi profesi wartawan terbesar di Bondowoso yakni Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Bondowoso.

Ketua PWI Bondowoso, Haryono, mengatakan, dalam penegakan hukum dari penetapan PC istri FS sebagai tersangka hingga penahanan yang dilakukan oleh Polri sangatlah humanis dan berkeadilan.

“Kami sangat mengapresiasi langkah Kapolri atas perintahnya yang tegas untuk menahan PC istri FS,”ujarnya saat dikonfirmasi melalui selulernya, Sabtu (1/10/2022).

Cak Har (sapaan ketua PWI Bondowoso,red) sangat mendukung kebijakan Kapolri dalam penerapan Presisi saat penegakan hukum pada siapapun.

“Dengan ditetapkannya PC sebagai tersangka ini, telah menjadi bagian dalam berperan aktif menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat,”ujar Cak Har.

Ketua PWI Bondowoso merasa kebijakan Kapolri dalam penahanan istro FS saat ini cukup tegas, baginya Polri harus bersikap tegas dan bertugas melindungi dan mengayomi masyarakat.

“Karena perkembangan kasus besar di instansi Polri ini menyangkut integritas dan kredibilitas lembaga ini dalam membangun kepercayaan masyarakat,”tuturnya.

Cak Har berharap dengan kerja keras Polri dalam menangani kasus pembunuhan Brigadir J kepercayaan masyarakat terhadap instansi Polri terus meningkat.

“Kami selalu mendukung langkah yang diambil Polri,”pungkasnya. (*/Rois)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait